Konten dari Pengguna

2 Contoh Dialog Reservation Bahasa Inggris di Berbagai Situasi

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
7 Agustus 2023 22:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh dialog reservation. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh dialog reservation. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Reservation atau reservasi adalah pemesanan fasilitas, baik penginapan, tiket transportasi, maupun meja restoran. Salah satu alasan orang melakukan reservasi lebih dulu tidak lain untuk menghindari antrean dan efisiensi waktu.
ADVERTISEMENT
Ada sejumlah contoh dialog reservation pendek dalam bahasa Inggris yang biasa diterapkan dalam keseharian. Mari simak ulasannya di sini.

Contoh Dialog Reservation dalam Bahasa Inggris

Ilustrasi contoh dialog reservation. Foto: Pixabay
Dialog dilakukan untuk menyampaikan pesan sehingga bisa dipahami dengan baik oleh lawan bicara.
Dikutip dari Buku Saku Lengkap Percakapan Sehari-hari dalam Bahasa Inggris oleh Arlita Ardan, terdapat berbagai percakapan dalam bahasa Inggris di berbagai situasi.
Sebagai contoh, bertanya mengenai makanan, pemesanan makanan di restoran, obrolan ringan di kantor, pemesanan tiket online, atau meminta tolong pada orang lain untuk melakukan suatu tindakan.
Berikut berbagai contoh dialog reservation yang sederhana dan kerap dijumpai dalam kehidupan sehari-hari.

1. Pemesanan Kamar Hotel

Receptionist: Good morning. Welcome to Galaksi Hotel. (Selamat pagi. Selamat datang di Galaksi Hotel)
ADVERTISEMENT
Yosi: Hi, good morning. I’d like to make a reservation for tomorrow. Do you have any vacancies? (Hai, selamat pagi. Aku ingin memesan kamar untuk besok. Apakah ada kamar yang kosong?)
Receptionist: Ok, we have several rooms available for that. How long will you be staying? (Ok, kami punya beberapa kamar kosong untuk waktu tersebut. Berapa lama Anda akan menginap)
Yosi: I’ll be staying for three nights. (Aku akan tinggal selama tiga malam)
Receptionist: How many people is the reservation for? (reservasi untuk berapa orang?)
Yosi: Four persons. So, I want to reserve 2 rooms. (Empat orang. Jadi, aku ingin memesan dua kamar)
Receptionist: Ok, your room is Rp500.000,00 per night. So, what name will the reservation be listed under? (Ok, kamar tersebut lima ratus ribu rupiah per malam. Jadi, siapa nama yang akan terdaftar sebagai pemesan)
ADVERTISEMENT
Yosi: Yosinta. (Yosinta)
Receptionist: Could you spell your last name for me, please? (Bisakah Anda mengeja nama Anda?)
Yosi: Sure. Y-O-S-I-N-T-A (Baik. Y-O-S-I-N-T-A)
Receptionist: Is there a phone number where you can be contacted? (Adakah nomor yang dapat dihubungi?)
Yosi: Yes, my phone number is 1212-2323. (Ya, nomorku 1212-2323)

2. Pemesanan Tiket Transportasi Online

Travel Agent: Online Ticketing Travel Agent. May I help you? (Online Ticketing Travel Agent. Ada yang bisa saya bantu?)
Rio: Yes. I’d like to book a ticket to Jakarta for August 17th. (Ya. Saya mau pesan tiket tujuan Jakarta pada tanggal 17 Agustus.)
Travel Agent: Let me see. Halo. For August 17th, all morning flights are fully booked. We’ve got one left available for you. It’s 18.00 flight by Garuda Indonesia. (Saya cek dulu. Halo. Untuk penerbangan pagi tanggal 17 Agustus sudah habis. Masih ada satu tiket untuk Anda, tetapi keberangkatan sore hari jam 18.00 dengan Garuda Indonesia.)
ADVERTISEMENT
Rio: If there are no other choices, I’ll book it. (Jika tidak ada pilihan yang lain, saya mau memesannya)
Travel Agent: May I have your name, Sir. (Bisa sebutkan namanya Pak?)
Rio: Rio (Rio)
Demikian contoh dialog reservation singkat dalam bahasa Inggris. Setiap orang dapat menerapkannya ketika terlibat percakapan dalam situasi tersebut. (DN)