Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
6 Ramadhan 1446 HKamis, 06 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
2 Julukan Kota Samarinda beserta Fakta Menariknya
15 Juli 2023 23:03 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Julukan Kota Samarinda yang terkenal adalah Kota Tepian. Hal ini dikarenakan letak Kota Samarinda yang dibelah oleh Sungai Mahakam. Meski begitu, ternyata ada makna lain yang lebih filosofis.
ADVERTISEMENT
Susanto dan Kiswantoro dalam Strategi Pengelolaan Wisata Susur Sungai Mahakam Berbasis Ekowisata Di Samarinda menyebutkan bahwa Sungai Mahakam yang terletak di Kalimantan Timur berpotensi menjadi wisata alam yang cukup menjanjikan.
Untuk mengetahui lebih dalam tentang julukan Kota Samarinda, mari simak pembahasannya di bawah ini.
Julukan Kota Samarinda
Berikut adalah beberapa julukan Kota Samarinda yang menarik untuk diketahui.
1. Kota Tepian
Salah satu julukan Kota Samarinda yang terkenal adalah Kota Tepian. Ada beberapa alasan wilayah ini dijuluki sebagai Kota Tepian, salah satunya adalah karena lokasinya yang terbelah oleh Sungai Mahakam.
Julukan ini diberikan oleh pemerintah pada 21 Januari 1988 yang bertepatan dengan HUT ke-28 Kota Samarinda. Kata "Tepian" itu sendiri adalah akronim dari "Teduh, Rapi, Aman, dan Nyaman".
ADVERTISEMENT
Akronim tersebut menjadi suatu harapan agar Kota Samarinda bisa menjadi wilayah yang bersih, rapi, dan teduh sehingga warganya akan merasa nyaman.
2. Kota Terpadat di Kalimantan
Julukan Kota Samarinda yang terakhir adalah menjadi kota terpadat di wilayah Kalimantan. Samarinda sebagai ibu kota Provinsi Kalimantan Timur memang menjadi pusat industri dan perdagangan.
Tak heran jika wilayah ini memiliki cukup banyak penduduk. Adapun pada tahun 2023, tercatat bahwa total penduduk di Samarinda adalah sekitar 834.824 jiwa.
Fakta Menarik Kota Samarinda
Selain memiliki julukan yang unik, Kota Samarinda juga mempunyai beberapa fakta menarik yang perlu diketahui. Berikut adalah sejumlah fakta menarik tentang Kota Samarinda.
1. Makanan Khas
Salah satu fakta menarik yang tak boleh dilewatkan saat berkunjung ke Samarinda adalah makanan khasnya. Samarinda adalah wilayah multietnis, tak heran jika kuliner khasnya pun beragam.
ADVERTISEMENT
Beberapa kuliner khas Samarinda di antaranya adalah nasi bekepor. Hidangan ini terdiri atas nasi putih dengan lauk ikan asin, minyak sayur, serta taburan rempah.
Selain itu, ada pula sup ikan akmal yang dimasak dengan bahan dasar ikan patin dan bumbu yang asam pedas.
2. Destinasi Wisata
Selain makanan khas, salah satu hal yang tak boleh ditinggalkan saat bermain ke Samarinda adalah destinasi wisatanya. Kota Tepian ini memiliki beragam destinasi wisata yang patut dicoba.
Misalnya adalah air terjun Tanah Merah dan Pinang Seribu, Taman Rekreasi Lembah Hijau, Desa Pampang, Tjiu's Palace, hingga Kampung Tenun.
Demikian informasi mengenai julukan Kota Samarinda dan fakta menariknya. [ENF]