Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Filosofi Pendidikan Menurut Ki Hajar Dewantara
5 April 2023 21:04 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam dunia pendidikan , kita mengenal sosok Ki Hajar Dewantara sebagai tokoh pendidikan yang berjasa untuk kemajuan pendidikan di Indonesia. Beliau juga melahirkan sederet filosofi pendidikan yang hingga saat ini masih digunakan.
ADVERTISEMENT
Untuk mengenal apa saja filosofi pendidikan menurut Ki Hajar Dewantara, mari kita simak pembahasannya dalam artikel berikut ini.
Filosofi Pendidikan Menurut Ki Hajar Dewantara beserta Maknanya
Kemajuan pendidikan di Indonesia yang saat ini kita rasakan, tentu tak terlepas dari jasa tokoh pendidikan Indonesia yang memulai perjuangannya sejak zaman perjuangan kemerdekaan Indonesia. Tokoh pendidikan tersebut dikenal dengan nama Ki Hajar Dewantara.
Dalam buku berjudul Guru Penggerak: Lokomotif Gerbong Pendidikan Menuju Indonesia Unggul Sejahtera yang ditulis oleh Tabah Subekti (2022: 23).
Disebutkan dalam buku tersebut, bahwa Ki Hajar Dewantara yang memiliki nama lengkap Raden Mas Soewardi Soerjaningrat ini lahir di Pakualaman pada 2 Mei 1889.
Ki Hajar Dewantara merupakan salah satu tokoh aktivis pergerakan kemerdekaan Indonesia. Selain itu, beliau dikenal juga sebagai pelopor pendidikan bagi kaum pribumi Indonesia pada zaman penjajahan Belanda.
ADVERTISEMENT
Sebagai salah satu tokoh pendidikan yang berjasa besar terhadap kemajuan pendidikan di Indonesia, Ki Hajar Dewantara mendirikan Perguruan Taman Siswa.
Perguruan tersebut merupakan suatu lembaga pendidikan untuk memberikan kesempatan bagi para pribumi untuk bisa memperoleh hak pendidikan yang layak sebagaimana para priayi dan orang-orang Belanda lainnya.
Ki Hajar Dewantara yang dikenal sebagai tokoh yang berperan besar terhadap kemajuan pendidikan di Indonesia ini memiliki pemikiran atau filosofi pendidikan yang masih diterapkan hingga saat ini.
Ketiga filosofi pendidikan menurut Ki Hajar Dewantara dibahas dalam buku berjudul Filsafat Manajemen karya Muklis Kanto, S.E, M.S, Ph.D. & ‎Dr. Patta Rapanna S.E, M.Si. (2017: 119).
Dalam buku tersebut, tertulis bahwa filosofi pendidikan yang dikemukakan Ki Hajar Dewantara dijelaskan dalam tiga kalimat berbahasa Jawa.
ADVERTISEMENT
Berikut ini adalah masing-masing penjelasan beserta makna dari ketiga filosofi pendidikan, yaitu:
Ketiga filosofi pendidikan tersebut ditujukan untuk para pendidik agar dapat memberikan inspirasi dan memberikan teladan serta motivasi bagi siswa atau peserta didik.
Salah satu dari ketiga filosofi pendidikan tersebut digunakan sebagai semboyan pendidikan Indonesia saat ini, yaitu Tut Wuri Handayani. (DAP)