Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Dampak Negatif Pergaulan Bebas bagi Remaja secara Psikologis
10 Mei 2023 22:45 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Para orang tua sudah seharusnya mengetahui apa saja dampak negatif pergaulan bebas bagi anak remaja. Dengan begitu, para orang tua bisa melakukan tindakan yang tepat untuk mencegah agar anak tidak terjerumus ke dalam pergaulan bebas.
ADVERTISEMENT
Biasanya, anak yang memasuki usia remaja akan lebih senang bergaul dengan teman sebayanya. Dari pergaulan ini, anak bisa mendapatkan belajar banyak hal baik secara positif maupun negatif.
Namun, pertemanan yang salah tentu saja akan membuat anak mudah terjerumus dalam pergaulan bebas. Dan pergaulan bebas ini akan mendatangkan banyak dampak negatif seperti berikut.
Dampak Negatif Pergaulan Bebas
Dikutip dari buku Students Today, Leaders Tomorrow 55 Mozaik Pemikiran Mahasiswa UMM untuk Indonesia Berkemajuan karya Mahasiswa UMM, ini dia dampak negatif pergaulan bebas bagi anak remaja.
1. Kehamilan yang tidak Diinginkan
Salah satu dampak negatif dari pergaulan bebas yang ditimbulkannya oleh anak muda zaman sekarang adalah kehamilan yang tidak diinginkan. Hal ini akan terjadi ketika anak remaja berbeda gender berkumpul dalam satu ruangan.
ADVERTISEMENT
Hal ini tentu saja dapat menimbulkan kehamilan di luar nikah atau kehamilan yang tidak diinginkan. Biasanya, remaja yang mengalami hal ini akan melakukan berbagai cara negatif.
Salah satunya yaitu melakukan aborsi untuk menggugurkan kandungannya. Secara tidak langsung langkah ini dapat mengakibatkan seseorang kesulitan memiliki anak dan berujung kematian.
2. Putus Sekolah
Putus sekolah merupakan salah satu dampak negatif dari pergaulan bebas anak remaja. Hal ini akan terjadi karena banyak remaja yang lebih mengutamakan ego daripada akal sehat dan realita yang ada.
Dampak yang muncul secara tidak langsung adalah peningkatan kemiskinan. Ini akan terus terjadi karena minimnya pendidikan yang membuat daya pikir masyarakat semakin sempit dan bodoh.
3. Tingginya Angka Kriminalitas
Banyak yang belum menyadari bahwa tingginya angka kriminalitas merupakan salah satu dampak dari pergaulan bebas. Anak dengan pergaulan bebas cenderung mengabaikan hukum dan nilai-nilai moral sehingga rentan melakukan tindak kriminalitas seperti mencuri, merampok, membunuh hingga memperkosa.
ADVERTISEMENT
4. Gangguan Kesehatan
Dampak dari pergaulan bebas yang lainnya adalah munculnya gangguan kesehatan pada remaja. Ini akan terjadi karena banyak anak remaja yang mengonsumsi obat-obatan, minuman keras merokok dan lain sebagainya.
Sudah seharusnya orang tua maupun anak remaja mengetahui dampak negatif pergaulan bebas tersebut. Pengetahuan tersebut tentu saja akan membuat seorang bisa membatasi diri sendiri untuk tidak terjerumus ke dalam pergaulan bebas. (DSI)