Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Fakta Sejarah Kota Bogor yang Menarik Diketahui
23 Januari 2024 22:00 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bogor merupakan salah satu kota bersejarah di Indonesia. Fakta sejarah Kota Bogor sangat banyak sebab meliputi sejumlah masa, mulai dari masa kerajaan hingga masa penjajahan Belanda dan Jepang.
ADVERTISEMENT
Salah satu fakta sejarah menarik dari kota hujan tersebut adalah pernah menjadi pusat Kerajaan Sunda. Pada masa itu, pusat Kerajaan Sunda berada di wilayah Pakuan Pajajaran.
4 Fakta Sejarah Kota Bogor
Sejarah Indonesia selalu menjadi pembahasan menarik bagi orang-orang yang mempunyai minat terhadap ilmu sejarah. Salah satu daya tarik sejarah Indonesia adalah periodisasinya yang panjang, mulai dari masa kerajaan hingga masa penjajahan.
Selain periodisasinya, pembahasan sejarah Indonesia juga menarik karena negara ini memiliki wilayah yang luas dan setiap wilayah tersebut memiliki sejarah tersendiri. Salah satu contoh adalah Kota Bogor yang terletak di wilayah Provinsi Jawa Barat.
Fakta sejarah Kota Bogor ada banyak, contohnya pernah menjadi pusat Kerajaan Sunda, punya banyak prasasti, merupakan tempat istirahat gubernur, dan punya nama Buitenzorg. Berikut penjelasannya tentang empat fakta sejarah kota hujan.
ADVERTISEMENT
1. Pernah Menjadi Pusat Kerajaan Sunda
Pada abad ke-5, wilayah Jawa Barat berada dalam kekuasaan Kerajaan Tarumanegara. Setelah itu, muncul sebuah kerajaan bernama Kerajaan Sunda pada tahun 932 Masehi.
Mengutip dari buku Fakta Menakjubkan tentang Indonesia: Wisata Sejarah, Budaya, dan Alam di 33 Provinsi, (Kristi, dkk.: 2012), pusat Kerajaan Sunda berada di Pakuan Pajajaran. Wilayah Pakuan Pajajaran di masa sekang dikenal sebagai Kota Bogor.
2. Punya Banyak Prasasti
Fakta sejarah lain dari kota hujan alias Bogor adalah punya banyak prasasti peninggalan masa kerajaan, terutama Kerajaan Tarumanegara dan Kerajaan Sunda. Beberapa contoh prasasti yang ada di Bogor, yaitu:
3. Tempat Istirahat Gubernur
Pada masa penjajahan, Bogor merupakan tempat istirahat bagi Gubernur. Mengutip dari buku Sejarah Kota Bogor, Jatmiko (2019: 4), Gubernur Jenderal Belanda Gustaaf Willem Baron van Imhoff melakukan pencarian dan menemukan sebuah tempat yang strategis di sebuah kampung.
ADVERTISEMENT
Setelah itu, Gubernur Jenderal Baron van Imhoff pun memerintahkan pembangunan atas tempat pilihannya tersebut. Tempat tersebut kemudian diberi nama Buitenzorg.
4. Punya Nama Buitenzorg
Bogor juga memiliki nama Buitenzorg yang artinya adalah keluar dari kesibukan, aman, tentram, serta tenang. Buitenzorg sebagai nama suatu tempat pertama kali muncul dalam sebuah surat kabar bernama Oprechte Haerlemsche.
Demikian menjadi jelas bahwa, fakta sejarah Kota Bogor ada banyak. Hal itu dapat terjadi karena Bogor pernah menjadi wilayah kekuasaan Kerajaan Sunda dan termasuk wilayah peristirahatan bagi Gubernur Jenderal pada masa penjajahan. (AA)