Konten dari Pengguna

4 Fakta Unik dari Nama Ibu Kota Belanda

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
12 April 2023 14:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto: Nama Ibu Kota Belanda, sumber: Unsplash/@Red-Morley-Hewitt
zoom-in-whitePerbesar
Foto: Nama Ibu Kota Belanda, sumber: Unsplash/@Red-Morley-Hewitt
ADVERTISEMENT
Nama ibu kota Belanda adalah Amsterdam. Kota ini terletak di provinsi Holland Utara. Nama kota ini diambil dari kata amstelredamme, sebuah bendungan yang berada di sungai Amstel.
ADVERTISEMENT
Selain menjadi ibu kota, Amsterdam juga menjadi kota terbesar, pusat ekonomi dan budaya serta kota pelabuhan terbesar di Belanda. Banyak perusahaan besar berlokasi di Amsterdam.

Fakta Unik Amsterdam

Foto: Nama Ibu Kota Belanda, sumber: Unsplash/@Gaurav-jain
Amsterdam merupakan kota yang indah dengan infrastruktur kota yang tertata rapi. Tak heran jika banyak turis yang berkunjung ke kota ini. Selain keindahannya, ada sejumlah fakta unik lainnya dari nama ibu kota Belanda ini. Simak penjelasannya berikut ini:

1. Kota Sejuta Sepeda

Dikutip dari buku Best of Belanda, Amsterdam adalah kota yang memiliki jumlah sepeda lebih banyak dari penduduknya. Hampir sebagian besar warga Amsterdam mengendarai sepeda untuk beraktivitas sehari-hari.
Hal itu juga didukung oleh sarana yang memadai seperti jalur khusus sepeda yang membentang lebih dari 400 kilometer. Lalu ada juga tempat parkir dan lampu lalu lintas khusus sepeda.
ADVERTISEMENT
Pengendara sepeda juga mendapat perlakuan khusus dari pengendara mobil maupun motor. Mereka selalu mengalah untuk memberi jalan terlebih dahulu untuk pengendara sepeda.
Fakta unik lainnya adalah banyak sekali pencurian sepeda di Amsterdam, mengingat sepeda merupakan barang yang harus dimiliki di kota ini. Jadi, disarankan untuk membeli rantai dan gembok agar sepeda tidak dicuri.

2. Berada di Bawah Permukaan Laut

Dikutip dari buku Peran Kearifan Lokal dan Modal Sosial dalam Pengurangan Risiko Bencana dan Pembangunan Pesisir, kota Amsterdam termasuk salah satu kota pesisir di Belanda yang memiliki titik terendah di bawah permukaan laut. Kota ini sangat rentan terhadap cuaca ekstrim, seperti banjir.

3. Banyak Kanal dan Jembatan

Di Amsterdam ada sekitar 165 kanal atau jika ditotal panjangnya lebih dari 100 kilometer. Selain berfungsi sebagai jalur transportasi air, kanal-kanal ini akhirnya menjadi ciri khas kota Amsterdam dan dijadikan objek wisata karena keindahannya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, ada sekitar 1281 jembatan membentang di Amsterdam.

4. Kota Tiang

Salah satu fakta menarik lainnya dari kota ini adalah Amsterdam dibangun dari 11 juta tiang, mengingat secara geografis lokasi kota ini berada di bawah permukaan laut. Sebagai contoh stasiun kereta Amsterdam Centraal membutuhkan 9000 tiang sementara untuk rumah biasa membutuhkan 10 tiang. Tiang-tiang setinggi 15-20 meter ini ditancapkan di atas lapisan pasir yang dalamnya sekitar 11 meter.
Itulah fakta unik dari Amsterdam yang cukup unik dan dikenal di dunia.
(Tia)