Konten dari Pengguna

5 Cara Pemerintah Mengatasi Inflasi agar Keuangan Stabil

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
21 Mei 2024 23:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara pemerintah mengatasi inflasi. Sumber: David McBee/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara pemerintah mengatasi inflasi. Sumber: David McBee/pexels.com
ADVERTISEMENT
Inflasi adalah suatu bentuk fenomena ketika harga barang maupun jasa tengah mengalami peningkatan dalam kurun waktu tertentu. Adapun salah satu cara pemerintah mengatasi inflasi adalah meningkatkan hasil produksi.
ADVERTISEMENT
Mulyani dalam Inflasi dan Cara Mengatasinya dalam Islam menyebutkan bahwa mengatasi inflasi bisa dilakukan dengan menerapkan kebijakan moneter dan kebijakan fiskal.
Untuk mengetahui informasi lengkap mengenai cara pemerintah mengatasi inflasi, simak selengkapnya dalam bacaan berikut.

Cara Pemerintah Mengatasi Inflasi

Ilustrasi cara pemerintah mengatasi inflasi. Sumber: Karolina Grabowska/pexels.com
Inflasi adalah suatu fenomena saat harga barang maupun jasa mengalami peningkatan selama kurun waktu tertentu. Inflasi yang tinggi bisa memengaruhi perekonomian bangsa. Adapun cara pemerintah mengatasi inflasi adalah:

1. Kebijakan Fiskal

Salah satu cara pemerintah mengatasi inflasi adalah menerapkan kebijakan fiskal. Kebijakan ini berkaitan dengan penerimaan serta pengeluaran anggaran pemerintah.
Adapun sejumlah kebijakan fiskal yang bisa diterapkan pemerintah untuk mengatasi inflasi adalah melakukan pinjaman, mengurangi pengeluaran pemerintah, hingga meningkatkan tarif pajak.

2. Menambah Hasil Produksi

Cara pemerintah mengatasi inflasi berikutnya adalah dengan menambah hasil produksi. Hal ini termasuk salah satu bentuk kebijakan moneter. Pemerintah bisa memberikan subsidi untuk mendorong para pengusaha agar lebih produktif.
ADVERTISEMENT
Dengan begini, hasil produksi pun dapat meningkat dan banyak barang yang bisa dibeli oleh masyarakat. Cara ini akan membantu peningkatan jumlah uang beredar agar lebih seimbang.

3. Menstabilkan Pendapatan Masyarakat

Cara pemerintah mengatasi inflasi selanjutnya adalah dengan menstabilkan pendapatan masyarakat atau tingkat upahnya. Dengan begini, biaya produksi dapat ditekan serta harga barang juga dapat lebih rendah.

4. Memudahkan Masuknya Barang Impor

Cara pemerintah mengatasi inflasi lainnya adalah dengan memudahkan masuknya barang impor. Hal ini bertujuan untuk menyeimbangkan peredaran uang. Misalnya adalah menurunkan bea masuk impor maupun memudahkan peraturan impor.

5. Menetapkan Harga Maksimum

Cara pemerintah mengatasi inflasi yang terakhir adalah menetapkan harga maksimum. Hal ini bertujuan agar harga barang tidak terlalu tinggi. Di samping itu, pemerintah juga perlu melakukan pengawasan serta distribusi barang.
ADVERTISEMENT
Demikian informasi mengenai cara pemerintah mengatasi inflasi. [ENF]