Konten dari Pengguna

5 Contoh Upacara Adat Papua yang Menarik Diketahui

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
9 April 2024 23:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi upacara adat Papua. Sumber: Ditras Family/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi upacara adat Papua. Sumber: Ditras Family/pexels.com
ADVERTISEMENT
Papua bukan hanya wilayah yang memiliki keindahan alam, tetapi juga memiliki beragam tradisi. Adapun sejumlah upacara adat Papua adalah tradisi kematian Suku Asmat.
ADVERTISEMENT
Yenusi dalam Relasi Sosial dalam Nyanyian Tradisional Kematian “Munaba” Etnik Waropen–Papua: Kajian Sosiologi Sastra menyebutkan bahwa Papua memiliki tradisi kematian yang dilaksanakan secara turun temurun.
Untuk mengetahui informasi mengenai upacara adat Papua, cari tahu dalam bacaan berikut.

Upacara Adat Papua

Ilustrasi upacara adat Papua. Sumber: gdagys/pexels.com
Papua adalah provinsi di Indonesia yang memiliki keindahan alam menakjubkan dan beragam budaya, termasuk upacara adat. Adapun sejumlah upacara adat Papua adalah:

1. Upacara Kematian Suku Asmat

Salah satu upacara adat Papua adalah tradisi kematian Suku Asmat. Upacara adat ini tergolong unik, karena masyarakat Suku Asmat tidak mengubur jenazah, tetapi meletakkannya ke perahu lesung.
Hal ini dilakukan masyarakat untuk mengantar ruh jenazah tersebut menyeberang ke dunia lain dan membawakan perbekalan berupa sagu. Setelah itu, jenazah tersebut akan dilarungkan ke laut.
ADVERTISEMENT
Menariknya, setelah jenazah tersebut tersisa tulang belulang, masyarakat Suku Asmat akan mencarinya dan menyimpan tulang tersebut ke pokok kayu.

2. Upacara Bakar Batu

Jenis upacara adat Papua berikutnya adalah upacara bakar batu. Ritual ini telah dilaksanakan sejak zaman dulu sebagai bentuk rasa syukur dan terima kasih kepada Tuhan.
Biasanya, upacara bakar batu ini diselenggarakan ketika ada kabar baik, misalnya penobatan kepala suku, kelahiran, maupun pernikahan.

3. Wor

Upacara adat wor termasuk sebagai tradisi Papua yang dilaksanakan oleh Suku Biak. Pelaksanaan upacara ini dilakukan oleh keluarga inti untuk memohon perlindungan kepada Tuhan. Biasanya, penyelenggaraan upacara wor di momen ketika seseorang mengalami fase perubahan hidup, seperti pubertas, kehamilan, kelahiran, atau kematian.

4. Tindik Telinga

Contoh upacara adat Papua lainnya adalah tindik telinga atau ero era tu ura. Umumnya, seseorang yang akan ditindik merupakan anak-anak berumur 3-5 tahun.
ADVERTISEMENT
Tradisi tersebut dipimpin oleh Aebe Siewi, seorang dukun dan disaksikan oleh keluarga serta tetangga. Masyarakat Papua percaya bahwa menindik telinga adalah salah satu hal yang bisa dilakukan untuk memelihara telinga.

5. Kiuturu Nandauw

Jenis upacara adat Papua yang terakhir adalah kiuturu nandauw. Tradisi ini umumnya dilakukan oleh orang tua kepada anak-anaknya. Upacara ini berbentuk potong rambut pertama kali bagi anak yang mulai menginjak umur 5 tahun.
Demikian sederet informasi mengenai jenis upacara adat Papua. [ENF]