Konten dari Pengguna

5 Manfaat Hobi Mengoleksi Mainan Vintage dan Cara Memulainya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
21 Maret 2024 15:44 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi hobi mengoleksi mainan vintage. Sumber: Cátia Matos
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi hobi mengoleksi mainan vintage. Sumber: Cátia Matos
ADVERTISEMENT
Hobi mengoleksi mainan vintage adalah tren baru di kalangan pencinta mainan, baik anak-anak maupun dewasa. Meskipun tampak sederhana, hobi ini ternyata mempunyai manfaat, seperti bisa menjadi peluang bisnis.
ADVERTISEMENT
Yathalitov dan Wulandari dalam Perancangan Galeri Karya Moc dan Pusat Kegiatan Komunitas Lego Indonesia di Jakarta menyebutkan bahwa hobi mengoleksi mainan juga mempunyai komunitas besar.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut seputar manfaat hobi mengoleksi mainan vintage, simak selengkapnya di artikel berikut ini.

Manfaat Hobi Mengoleksi Mainan Vintage

Ilustrasi hobi mengoleksi mainan vintage. Sumber: Nubia Navarro (nubikini)/pexels.com
Mainan vintage atau klasik adalah jenis mainan yang banyak diburu oleh para kolektor. Pasalnya, jenis barang vintage tergolong sulit dicari, sehingga para penggemar mainan memilih untuk mengoleksinya.
Adapun manfaat hobi mengoleksi mainan vintage adalah:

1. Meningkatkan Pengetahuan Sejarah

Salah satu manfaat hobi mengoleksi mainan vintage adalah meningkatkan pengetahuan sejarah. Pasalnya, setiap mainan tentu populer pada era tertentu.
Hal ini membantu kolektor untuk mengenali perkembangan teknologi dari setiap masa dan mempelajari sejarah budaya zaman dahulu.
ADVERTISEMENT

2. Meningkatkan Peluang Bisnis

Manfaat hobi mengoleksi mainan vintage selanjutnya adalah meningkatkan peluang bisnis. Pasalnya, mainan vintage cenderung mulai sulit dicari.
Oleh sebab itu, bagi para kolektor yang kreatif, hobi ini justru bisa mendatangkan uang karena mainan vintage mempunyai nilai jual yang tinggi.

3. Mendapatkan Kesenangan dan Nilai Sejarah

Manfaat hobi mengoleksi mainan vintage berikutnya adalah memperoleh rasa senang sekaligus menemukan nilai sejarah. Mengoleksi mainan tentu menjadi kesenangan tersendiri bagi seorang kolektor.
Di sisi lain, seorang kolektor pun juga mendapatkan nilai sejarah. Dengan begini, dirinya juga teredukasi.

4. Mendapatkan Banyak Teman

Manfaat hobi mengoleksi mainan vintage lainnya adalah berkesempatan untuk memperoleh banyak teman. Seorang kolektor bisa bergabung dengan komunitas untuk mendapatkan koneksi dan memperluas jejaring pertemanan.

5. Meningkatkan Keterampilan Restorasi

Manfaat hobi mengoleksi mainan vintage yang terakhir adalah meningkatkan keterampilan restorasi. Pasalnya, membeli mainan klasik bukan hanya tentang mengoleksinya saja, tetapi juga perawatan.
ADVERTISEMENT
Banyak mainan vintage yang tidak lagi berfungsi, tetapi masih dapat diperbaiki. Nah, hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi seorang kolektor.

Cara Memulai Hobi Mengoleksi Mainan Vintage

Sebelum memulai hobi mengoleksi mainan vintage, sebaiknya cari tahu terlebih dulu mengenai tipsnya. Adapun beberapa cara memulai hobi mengoleksi mainan vintage adalah:
Demikian sederet informasi mengenai manfaat hobi mengoleksi mainan vintage dan cara memulainya. [ENF]