Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
7 Negara Tersantai di Dunia dengan Pemandangan Alam yang Menenangkan Jiwa
22 April 2025 13:55 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Menentukan destinasi liburan ideal bukan cuma soal keindahan, tapi juga suasana. Tentu beberapa negara tersantai di dunia berikut ini menjadi pilihan yang perlu dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Negara-negara ini menawarkan destinasi wisata alam indah sekaligus suasana damai. Selain itu, jumlah tempat spa, tingkat kebahagiaan, suhu udara rata-rata, hingga jam kerja tahunan turut mempengaruhi kualitas negara tersantai ini.
Hasilnya, negara-negara ini dinilai unggul dalam menciptakan kondisi hidup yang lebih rileks dan nyaman. Bagi yang ingin rehat sejenak dari hiruk pikuk kota, tujuh negara ini bisa jadi inspirasi perjalanan berikutnya.
Daftar Negara Tersantai di Dunia
Mengutip dari dailymail.co.uk, beberapa negara tersantai di dunia yang layak menjadi destinasi liburan antara lain sebagai berikut:
1. Indonesia
Indonesia menduduki peringkat pertama sebagai negara paling santai di dunia. Dengan pantai-pantai tropis, cuaca hangat, dan budaya ramah, Indonesia menjadi tempat ideal untuk mencari ketenangan.
Bali, Lombok, dan Kepulauan Gili menjadi pilihan populer wisatawan yang ingin rehat total dari rutinitas sehari-hari.
ADVERTISEMENT
2. Australia
Australia menempati posisi kedua. Gaya hidup santai, banyaknya taman nasional, dan garis pantai yang panjang membuat negara ini cocok untuk relaksasi.
Selain itu, jam kerja tahunan yang rendah dan banyaknya tempat spa menambah kenyamanan tinggal maupun berlibur di sini.
3. Islandia
Islandia dikenal dengan pemandangan alam yang unik seperti mata air panas, gunung es, dan aurora borealis.
Tingkat kebahagiaan penduduknya juga tinggi. Negara ini menawarkan pengalaman menyatu dengan alam dalam suasana yang tenang dan minim gangguan.
4. Selandia Baru
Selandia Baru hadir sebagai salah satu negara tersantai karena kombinasi alam luar biasa dan budaya hidup seimbang.
Dari pegunungan hingga danau jernih, semuanya memberi ketenangan bagi pelancong. Suasana kota-kota di sana juga tidak sepadat kota besar lainnya.
ADVERTISEMENT
5. Sri Lanka
Sri Lanka berada di daftar karena pesona alam tropisnya dan warisan budaya yang beragam. Pantai berpasir putih dan perkebunan teh yang tenang menjadi daya tarik utama. Gaya hidup masyarakatnya pun terkenal santai dan bersahabat.
6. Kosta Rika
Negara Amerika Tengah ini terkenal dengan semboyan “Pura Vida” yang berarti hidup sederhana dan penuh syukur. Hutan hujan, pantai alami, dan tingkat stres yang rendah menjadikan Kosta Rika destinasi favorit bagi pencinta ketenangan dan petualangan.
7. Filipina
Filipina punya ribuan pulau yang menawarkan keindahan luar biasa, dari Palawan hingga Siargao. Kehidupan di banyak pulaunya berlangsung dalam ritme yang lambat dan bersahaja. Hal ini cocok bagi mereka yang ingin melepas stres dalam suasana alami.
Itulah 7 negara tersantai di dunia dengan pemandangan alam yang indah dan suasananya yang damai. Selamat berlibur! (Rudin)
ADVERTISEMENT