Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
9 Negara Eropa Barat dan Fakta-fakta Menariknya
8 Mei 2024 21:01 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Walau sebenarnya mengacu pada letak geografis, negara Eropa Barat juga dikenal dengan kemajuan perekonomian dibandingkan dengan berbagai wilayah lain di dunia.
ADVERTISEMENT
Artikel di bawah ini akan membahas lebih lanjut tentang sembilan negara Eropa Barat dan juga berbagai fakta menarik di masing-masing negara.
Negara Eropa Barat
PBB menyatakan bahwa negara Eropa Barat terdiri dari 9 negara, yakni Austria, Belanda, Belgia, Jerman, Liechtenstein, Luksemburg, Monako, Prancis dan Swiss. Berikut adalah penjelasan lebih lanjut:
1. Austria
Negara ini masuk dalam jajaran salah satu negara paling kaya di dunia. Hal ini dibuktikan dengan pencapaiannya pada tahun 2009 yang berada di posisi 14 sebagai negara berpendapatan per kapita tertinggi di dunia.
2. Belanda
Belanda memiliki kekuatan perekonomian melalui sektor industri dan manufaktur, dengan benda seperti mesin-mesin dan sparepart mobil. Belanda juga mengekspor olahan makanan dan juga olahan minyak bumi.
3. Belgia
Cokelat Belgia sudah menjadi identitas negara dan merupakan bagian penting dari kultur negara Belgia. Keberadaan cokelat ini merupakan salah satu daya tarik dan berperan besar dalam sektor pangan dan sektor pariwisata.
ADVERTISEMENT
4. Jerman
Negara ini dikenal karena kecintaan mereka terhadap bir. Pemerintah sampai membuat sebuah festival bir terbesar di dunia yang bernama Oktoberfest. Jerman juga dikenal dengan kultur olahraga yang kuat, juga kemajuan teknologi dan manufaktur.
5. Liechtenstein
Liechtenstein hanya memiliki luas seperempat dari Jakarta, tapi merupakan negara dengan pendapatan per kapita tertinggi di dunia. Salah satu alasannya adalah banyaknya penduduk Liechtenstein yang bekerja di luar negeri, sehingga mampu mendongkrak pendapatan negara.
6. Luksemburg
Sektor yang paling berkembang di negara ini adalah sektor jasa. Luksemburg memiliki teknologi telekomunikasi dan perbankan yang sangat berkembang. Tidak heran kalau Luksemburg menjadi negara ke-2 dengan pendapatan per kapita tertinggi di dunia.
7. Monako
Monako memiliki warna bendera merah putih seperti Indonesia. Namun, negara itu telah menggunakan warna tersebut sejak pemerintahan Raja Charles III pada tahun 1881. Membedakan adalah proporsi ukuran bendera keduanya.
ADVERTISEMENT
8. Prancis
Sektor teknologi, manufaktur, teknologi, dan pariwisata menjadi sektor yang paling menopang perekonomian Prancis. Prancis bahkan dikatakan memiliki kekayaan kuliner terbaik di dunia.
9. Swiss
Swiss memiliki sejumlah lokasi wisata terbaik yang indah dan menarik. Tidak heran kalau Swiss banyak didatangi terutama oleh turis luar negeri. Selain wisata, sektor perbankan juga merupakan sektor yang menjadi penyumbang terbesar pendapatan Swiss.
Demikian adalah sembilan negara Eropa barat dan fakta menarik yang perlu diketahui. (SP)