Konten dari Pengguna

Alasan Daerah Indonesia Mempunyai Norma yang Berbeda

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
23 Mei 2024 20:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto Hanya Ilustrasi: Alasan Daerah Indonesia Mempunyai Norma yang Berbeda. Sumber: Ikhsanico Henda Pratama/Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Foto Hanya Ilustrasi: Alasan Daerah Indonesia Mempunyai Norma yang Berbeda. Sumber: Ikhsanico Henda Pratama/Pexels.com
ADVERTISEMENT
Indonesia merupakan negara yang mempunyai berbagai norma yang berbeda-beda setiap daerah. Lantas mengapa daerah di Indonesia memiliki norma yang berbeda-beda? Apa saja jenis norma yang ada di Indonesia?
ADVERTISEMENT
Simak penjelasan lebih lengkapnya, di sini!

Alasan Norma di Daerah Indonesia Berbeda-Beda

Foto Hanya Ilustrasi: Alasan Daerah Indonesia Mempunyai Norma yang Berbeda. Sumber: Irgi Nur Fadil/Pexels.com
Joko Subroto dalam buku berjudul Norma Dalam Masyarakat menjelaskan bahwa norma adalah aturan maupun ketentuan yang mengikat warga kelompok dalam suatu masyarakat, digunakan sebagai tatanan, panduan, serta pengendalian tingkah laku yang sesuai dan diterima masyarakat.
Norma dijadikan sebagai suatu kaidah yang digunakan sebagai ukuran tentang perbuatan manusia, yaitu perbuatan yang boleh dilakukan dan yang tidak boleh dilakukan, perkataan yang benar dan yang salah, sekaligus perbuatan yang baik dan yang buruk.
Umumnya norma yang ada di setiap daerah yang ada di Indonesia berbeda-beda, hal ini terjadi karena satu daerah dengan daerah lain mempunyai keberagaman budaya, suku, adat istiadat, kepercayaan, dan kebiasaan yang berbeda-beda.
ADVERTISEMENT

Jenis-Jenis Norma

Sri Untari, dkk dalam buku berjudul Explore Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan menjelaskan bahwa berbagai norma yang ada di masyarakat antara lain:

1. Norma Agama

Norma agama merupakan petunjuk hidup yang asalnya dari Tuhan dan isinya tentang larangan, perintah, dan anjuran yang jika dipatuhi oleh pengikutnya maka bisa mendapatkan pahala dan ganjarannya adalah surga di hari akhir.
Namun jika dilanggar, maka akan mendapatkan sanksi berupa dosa dan ganjarannya adalah siksa di neraka. Contoh norma agama adalah, beribadah, beramal shalih, durhaka kepada orang tua dan sebagainya.

2. Norma Kesopanan

Norma kesopanan merupakan peraturan hidup yang berasal dari hasil pergaulan sekelompok manusia dan masyarakat. Norma ini sering disebut sebagai tata krama atau sopan santun.
Contohnya, jangan melangkahi orang yang sedang duduk, jangan bicara saat makan, dan orang muda harus menghormati orang tua.
ADVERTISEMENT

3. Norma Kesusilaan

Norma kesusilaan merupakan aturan yang sumbernya dari hati nurani manusia. Orang yang melanggarnya akan dikenakan sanksi sosial dan moral. Sanksi sosial adalah sanksi yang asalnya dari masyarakat berupa pengucilan pergaulan.
Sanksi moral adalah perasaan malu, kesal, takut, dan sebagainya. Contohnya, bertindak amanah dan adil, bertindak jujur, dan berbuat baik terhadap sesama.

4. Norma Hukum

Norma hukum merupakan pedoman hidup yang dibuat oleh lembaga negara maupun badan yang berwenang yang isinya perintah maupun larangan tentang perilaku manusia di dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara.
Sanksi yang diberikan adalah penjara dan denda. Contoh, pembunuhan, perampokan, melanggar lampu lalu lintas, dan sebagainya.
Itulah penjelasan tentang alasan tentang mengapa daerah di indonesia memiliki norma yang berbeda yang perlu diketahui. (eK)
ADVERTISEMENT