Konten dari Pengguna

Apa Itu Spionase? Ini Penjelasan dan Tujuannya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
20 Oktober 2024 10:31 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Apa Itu Spionase?, Foto: Pexels/Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Apa Itu Spionase?, Foto: Pexels/Pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dalam Badan Intelijen ada istilah spionase. Lalu, apa itu spionase? Bagi yang tertarik dengan bidang intel ini, istilah spionase dan tujuannya penting untuk diketahui.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Badan Intelijen Negara: Pengertian, Tugas, Ciri dan Dasar Hukum, 3 Oktober 2023, dalam situs fahum.umsu.ac.id, BIN sendiri merupakan alat negara yang bertanggung jawab atas pelaksanaan fungsi intelijen di dalam dan luar negeri.
Fungsi ini mencakup berbagai kegiatan yang bertujuan untuk mengumpulkan, mengolah, dan menyebarkan informasi intelijen demi keamanan nasional. Dalam menjalankan tugasnya, BIN bekerja sama dengan lembaga intelijen lainnya.

Apa Itu Spionase? Ini Penjelasan dan Tujuannya

Ilustrasi Apa Itu Spionase?, Foto: Pexels/Sora Shimazaki
Apa itu spionase? Istilah spionase merujuk pada aktivitas memata-matai/mengintai dan mengumpulkan informasi suatu organisasi tanpa seizin organisasi tersebut.
Mengutip dari Mengenal Spionase dalam Intelijen - Biro Pengembangan Minat Bakat Dan Karir, 24 November 2022, dalam situs bpmbkm.uma.ac.id, secara umum, pengertian spionase adalah suatu aktivitas mengintai suatu organisasi/lembaga.
ADVERTISEMENT
Mengintai ini bertujuan untuk mengambil informasi penting atau rahasia tanpa seizin organisasi atau lembaga tersebut.
Adapun secara etimologis, istilah spionase berasal dari bahasa Prancis “espionage” yang artinya pengintaian.
Dalam hal ini, aktivitas spionase bukan hanya mengintai dan mengumpulkan informasi rahasia, tetapi juga dapat membocorkannya ke pihak lain atau umum dengan tujuan tertentu.
Awalnya tindakan spionase dilakukan untuk menemukan informasi rahasia di bidang politik atau militer suatu negara. Namun, saat ini aksi spionase juga banyak terjadi di bidang industrial atau perusahaan (spionase industrial).
Masih dikutip dari situs bpmbkm.uma.ac.id, tujuan spesifik dari aktivitas spionase adalah sebagai berikut:
Mengetahui informasi rahasia politik suatu negara. Tujuannya agar pihak pelaku spionase akan memiliki keuntungan di bidang hubungan internasional dan operasi intelijen.
ADVERTISEMENT
Menetralisir keunggulan militer. Aktivitas spionase sering ditujukan pada bidang militer untuk mengumpulkan informasi rahasia rincian teknis sistem persenjataan, jumlah pasukan, dan sistem pertahanan suatu negara.
Dengan mengetahui informasi rahasia di bidang militer maka pelaku spionase dapat menemukan titik lemahnya.
Aktivitas spionase ada juga yang bertujuan untuk mengganggu atau merusak perekonomian suatu negara. Hal tersebut dilakukan dengan mengambil informasi rahasia mengenai produk dan rencana perusahaan di masa depan.
Pelaku spionase bisa juga mencuri ide penting dan melakukan inovasi lebih dulu sehingga selalu menguasai pasar karena lebih unggul dibanding negara lain.
Mengganggu stabilitas negara. Bukan rahasia lagi bahwa ada pemerintah asing yang melakukan spionase di suatu negara dan mengupayakan gerakan pemberontakan di negara tersebut.
ADVERTISEMENT
Tujuan dari aksi ini tentu saja untuk mengganggu stabilitas negara lain sehingga dapat dikendalikan.
Demikianlah penjelasan mengenai spionase dan tujuannya. Spionase ini sangat berbahaya bagi para korbannya karena informasi rahasia terbongkar oleh pihak lain yang dapat mengakibatkan dampak buruk. (IF)