Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Berapa Jumlah Helai Burung Garuda? Cek di Sini
5 Januari 2024 21:56 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jumlah helai burung garuda terbagi di sayap, leher, sampai ekornya. Setiap jumlah helai tersebut mengandung makna mendalam yang harus dipahami oleh seluruh masyarakat Indonesia.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Pendidikan Pancasila di Perguruan Tinggi oleh Laros Tuhuteru, nama lambang negara garuda Pancasila karena wujud lambang yang digunakan adalah burung garuda yang memuat lambang sila-sila Pancasila.
Burung garuda mempunyai jumlah helai yang terbagi di beberapa bagian. Setiap bagiannya mempunyai makna mendalam yang harus dipahami karena berkaitan dengan waktu kemerdekaan Indonesia.
Berapa Jumlah Helai Burung Garuda?
Burung garuda merupakan lambang negara Indonesia yang terdiri dari tiga komponen, yaitu burung garuda, perisai, dan pita putih.
Burung garuda menjadi lambang kekuatan, perisai melambangkan pertahanan Indonesia, sedangkan dalam pita putih tertulis semboyan negara Indonesia.
Burung garuda menjadi lambang kekuatan dengan warna emasnya yang menjadi lambang kemuliaan. Adanya perisai di bagian tengah menjadi lambang pertahanan bangsa Indonesia.
ADVERTISEMENT
Sebuah pita putih dicengkeram oleh kedua kaki burung garuda yang bertuliskan semboyan negara Indonesia, yaitu "Bhinneka Tunggal Ika" yang berarti berbeda-beda, tetapi tetap satu jua.
Slogan tersebut menjadi kekuatan tersendiri bagi bangsa Indonesia yang terdiri dari keanekaragaman suku, agama, budaya, dan sebagainya.
Adapun sayap burung garuda yang mengembang menggambarkan bahwa garuda menjunjung tinggi nama baik bangsa maupun negara Indonesia.
Kemudian, pada badan burung garuda, terdapat bulu yang terbagi dalam beberapa bagian, yaitu:
ADVERTISEMENT
Dengan demikian, seluruh jumlah bulu yang ada pada burung garuda menggambarkan tanggal kemerdekaan Indonesia yang sangat bersejarah.
Itu dia sekilas pembahasan mengenai jumlah helai burung garuda beserta makna yang ada di baliknya.(LAU)