Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Budi Utomo sebagai Awal Kebangkitan Nasional Indonesia
4 April 2024 21:21 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Berdirinya organisasi Budi Utomo merupakan awal kebangkitan nasional Indonesia karena menjadi organisasi pergerakan pertama di Nusantara. Di samping itu, Budi Utomo juga memotivasi pemuda lain untuk membentuk organisasi.
ADVERTISEMENT
Ichsan, Maulia, dan Hendra dalam BUDI UTOMO: Pemantik Pergerakan Nasional mengungkapkan bahwa pendirian Budi Utomo bertujuan untuk memperbaiki kondisi pendidikan di Indonesia serta meningkatkan taraf hidup masyarakat.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai berdirinya organisasi Budi Utomo, simak penjelasan lengkapnya dalam artikel berikut.
Sejarah Berdirinya Organisasi Budi Utomo
Berdirinya organisasi Budi Utomo merupakan awal kebangkitan nasional Indonesia karena menjadi organisasi pergerakan pemuda pertama yang berdiri di Indonesia untuk memperjuangkan kemerdekaan.
Sejarah berdirinya Budi Utomo bermula dari dr. Wahidin yang menginisiasi pembentukan organisasi untuk membantu anak-anak di Indonesia yang kesulitan menempuh pendidikan tinggi. Wahidin kemudian bertemu dengan Sutomo serta Suradji dan menyampaikan ide tersebut.
Gagasan tersebut ternyata mampu menginspirasi keduanya dan mendorong terbentuknya Budi Utomo. Adapun tanggal terbentuknya organisasi Budi Utomo adalah pada 20 Mei 1908 oleh pelajar STOVIA.
ADVERTISEMENT
Berdirinya organisasi Budi Utomo ini menjadi respons dari kebijakan pemerintah Belanda yang membatasi akses pendidikan bagi para pemuda Indonesia.
Adapun misi dari Budi Utomo adalah meningkatkan taraf pendidikan serta pengetahuan masyarakat Indonesia, terlebih lagi bagi para golongan pemuda.
Tujuan Berdirinya Organisasi Budi Utomo
Ada sejumlah tujuan dari berdirinya organisasi pergerakan nasional pertama ini. Adapun sejumlah tujuan berdirinya organisasi Budi Utomo adalah.
1. Meningkatkan Kualitas Hidup
Salah satu tujuan berdirinya organisasi Budi Utomo adalah meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Pasalnya, masyarakat Indonesia di masa penjajahan cenderung hidup menderita. Oleh sebab itu, keberadaan organisasi ini bisa mendukung kemajuan ekonomi serta kehidupan masyarakat.
2. Menyadarkan Kedudukan Masyarakat
Tujuan berdirinya organisasi Budi Utomo berikutnya adalah menyadarkan masyarakat mengenai kedudukannya. Pada dasarnya, setiap individu memiliki derajat yang sama.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, tidak semua orang sadar akan hal itu. Oleh sebab itu, Budi Utomo membantu masyarakat agar lebih sadar terhadap kedudukan masing-masing.
Demikian sederet informasi mengenai berdirinya organisasi Budi Utomo merupakan awal kebangkitan nasional Indonesia. [ENF]