Konten dari Pengguna

Cara Menjadi Warga Negara Australia yang Perlu Diperhatikan

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
15 Juli 2024 22:22 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menjadi warga negara Australia. Sumber: Brett Stone/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menjadi warga negara Australia. Sumber: Brett Stone/pexels.com
ADVERTISEMENT
Australia adalah salah satu negara maju yang menjadi sasaran sejumlah warga Indonesia untuk pindah kewarganegaraan. Salah satu cara menjadi warga negara Australia adalah telah berusia minimal 16 tahun atau mempunyai orang tua yang sudah memenuhi syarat.
ADVERTISEMENT
Agustin dalam Status Kewarganegaraan Ganda Anak Hasil Perkawinan Campuran Warga Negara Indonesia dan Warga Negara Australia menyebutkan bahwa alasan seseorang pindah kewarganegaraan ada bermacam-macam, seperti menikah maupun bekerja.
Untuk mengetahui penjelasan lengkap mengenai cara menjadi warga negara Australia, simak informasinya di artikel berikut.

Cara Menjadi Warga Negara Australia

Ilustrasi cara menjadi warga negara Australia. Sumber: Belle Co/pexels.com
Apakah kamu tertarik untuk pindah kewarganegaraan di Australia? Pasalnya, banyak warga negara Indonesia yang tertarik pindah ke Australia. Adapun sejumlah cara menjadi warga negara Australia adalah:

1. Memenuhi Persyaratan Usia

Salah satu cara menjadi warga negara Australia adalah memenuhi persyaratan usia. Jadi, para pemohon yang telah berusia 18 ke atas dapat mendaftar sebagai orang dewasa. Di sisi lain, seseorang yang berusia 16-17 tahun juga bisa tinggal sendiri, tetapi harus mempunyai status tempat tinggal tetap.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, untuk yang usianya 15 tahun ke bawah, harus menjadi penduduk tetap terlebih dulu serta tinggal bersama orang tua yang menjadi tanggung jawabnya maupun bersama organisasi pelayanan anak.

2. Menentukan Jenis Visa Penduduk Tetap

Cara menjadi warga negara Australia selanjutnya adalah dengan menentukan jenis visa penduduk tetap. Pada dasarnya, Australia menggunakan sistem kependudukan untuk membuktikan jika seorang imigran mempunyai keluarga maupun pekerjaan di Australia.
Maka dari itu, kamu perlu menentukan jenis visa penduduk tetap. Setiap jenis visa tersebut mempunyai biaya yang berbeda-beda. Salah satu jalur umumnya adalah melewati perusahaan Australia yang mensponsori calon warga negaranya. Di sisi lain, investor atau pemilik usaha bisa menggunakan visa kerja.

3. Menentukan Perantara untuk Membantu Pengajuan

Apabila merasa bingung dengan panduannya, kamu bisa menyewa agen migrasi Australia yang terdaftar di MARA atau Kantor Otoritas Pendaftaran Agen Migrasi. Agen ini akan membantu melihat latar belakang serta tujuan untuk memilih jalur mana yang hendak diambil.
ADVERTISEMENT

4. Sudah Menetap di Australia Selama 4 Tahun

Cara menjadi warga negara Australia berikutnya adalah telah menetap di Australia selama kurang lebih 4 tahun. Dalam hal ini, kamu perlu menjadi penduduk tetap dulu, baru mengubah kewarganegaraan.

5. Meningkatkan Nilai Kebangsaan dan Bahasa Inggris

Cara menjadi warga negara Australia yang terakhir adalah meningkatkan nilai kebangsaan dan bahasa Inggris. Kamu perlu memiliki kemampuan bahasa Inggris yang kompeten melalui tes bahasa. Selain itu, kamu juga perlu menjalani ujian kewarganegaraan.
Demikian informasi penting mengenai cara menjadi warga negara Australia. [ENF]