Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Elemen Arsitektur Mesir Kuno yang Penuh Misteri
20 Desember 2023 23:28 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Arsitektur Mesir Kuno menjadi pembahasan sejarah yang selalu menarik untuk diulas.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Firaun, Haman, dan Misteri Piramida oleh Wisnu Tanggap Prabowo, Mesir Kuno dengan Piramida Giza di dalamnya tidak hanya mengundang jutaan wisatawan, tetapi juga menarik para peneliti untuk mempelajarinya.
Salah satu hal yang menarik perhatian adalah elemen arsitektur Mesir Kuno. Bagaimana penjelasannya?
Elemen Arsitektur Mesir Kuno
Berikut ini berbagai elemen arsitektur Mesir Kuno:
1. Bentuk Dinding
Berbagai bangunan yang menjadi peninggalan peradaban Mesir Kuno sering kali identik dengan bentuk dinding yang miring, misalnya piramida. Kemiringan piramida benar-benar curam.
Bentuk piramida tersebut kerap memunculkan pertanyaan di benak masyarakat modern mengenai cara pembuatannya. Dalam berbagai sumber, kemiringan tersebut mulanya diterapkan untuk menjaga stabilitas dinding.
2. Ukiran dan Warna
Elemen arsitektur Mesir Kuno berikutnya adalah mengenai ukiran di berbagai bangunan yang dipenuhi ukiran hieroglif. Tak hanya itu, seluruh gambarnya mempunyai warna cerah yang identik dengan ornamen Mesir.
ADVERTISEMENT
Berbagai motif yang sering terlihat adalah matahari, kucing, burung nasar, dan kumbang suci. Hieroglif sendiri adalah dekorasi dan catatan sejarah mengenai peristiwa penting yang terjadi.
3. Penggunaan Tanah Liat
Keadaan geografis tanah Mesir menyebabkan pepohonan sulit tumbuh di atasnya. Inilah mengapa, masyarakat harus berpikir untuk memanfaatkan material lain, yaitu tanah liat.
Dengan demikian, perkembangan seni keramik terjadi lebih awal di Mesir. Mereka menciptakan bata dengan mengeringkan endapan Sungai Nil di bawah paparan matahari sampai tungku pembakaran.
4. Pilar Besar
Elemen arsitektur Mesir Kuno berikutnya adalah pilar besar yang sering terlihat pada bangunan penting. Misalnya, gedung pemerintahan dan kuil. Pilar-pilar tersebut kokoh berdiri dan menegaskan wibawa.
5. Batu Alam
Batu alam juga menjadi salah satu elemen dalam arsitektur Mesir Kuno. Mulai dari batu kapur, granit, sampai batu pasir halus.
ADVERTISEMENT
Biasanya, bahan satu ini digunakan untuk menciptakan obelisk sampai patung dekorasi. Patung dekorasi tersebut umumnya dipajang di bangunan suci, seperti kuil atau makam.
Itu dia sekilas pembahasan mengenai elemen arsitektur Mesir Kuno yang penuh misteri.(LAU)