Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Fungsi Alat Musik Tradisional dalam Upacara Adat Daerah
2 Juni 2024 23:15 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pada masa lalu, musik tradisional dikaitkan dengan upacara adat daerah. Adapun fungsi alat musik tradisional dalam upacara adat adalah sebagai pengiring ritual maupun tarian.
ADVERTISEMENT
Hal ini juga dijelaskan oleh Purba dalam Musik Tiup dan Upacara Adat: Kasus Pengayaan Identitas Kebudayaan Musikal pada Masyarakat Batak Toba di Kota Medan, bahwa alat musik tradisional banyak dimanfaatkan oleh masyarakat adat sebagai pengiring upacara adat.
Untuk mengetahui penjelasan lengkap mengenai fungsi alat musik tradisional dalam upacara adat, simak dalam bacaan berikut.
Pengertian Alat Musik Tradisional
Sebelum mencari tahu informasi mengenai fungsi alat musik tradisional dalam upacara adat, sebaiknya pahami dulu pengertiannya. Jadi, alat musik tradisional adalah suatu jenis alat musik yang lahir dan berkembang di suatu daerah.
Jenis musik ini dikembangkan secara turun-temurun. Mayoritas alat musik tradisional di suatu daerah mendapatkan pengaruh dari budaya, agama, kepercayaan, maupun adat istiadat masyarakat setempat, sehingga memiliki karakteristik sendiri.
ADVERTISEMENT
Fungsi Alat Musik Tradisional dalam Upacara Adat
Salah satu kegunaan alat musik tradisional adalah sebagai bagian dari upacara adat. Adapun beberapa fungsi alat musik tradisional dalam upacara adat adalah:
1. Pengiring Ritual
Salah satu fungsi alat musik tradisional dalam upacara adat adalah sebagai pengiring ritual. Banyak ritual tradisional dari masyarakat tertentu yang menganggap jika kehadiran alat musik tradisional adalah aspek penting dan tak boleh digantikan.
2. Pengiring Tarian
Fungsi alat musik tradisional dalam upacara adat berikutnya adalah sebagai pengiring tarian. Jadi, tarian daerah umumnya akan diiringi dengan alat musik tradisional beserta lagu daerah.
Antara bunyi dari alat musik serta tarian para penari harus selaras untuk menciptakan keindahan dan saling melengkapi.
3. Media Komunikasi
Fungsi alat musik tradisional dalam upacara adat yang terakhir adalah sebagai bentuk media komunikasi. Dalam hal ini, alat musik tradisional bisa menjadi media pemanggil ruh untuk kelompok masyarakat tertentu. Selain itu, alat musik tradisional juga dapat dijadikan sebagai media komunikasi dengan masyarakat.
ADVERTISEMENT
Demikian informasi mengenai fungsi alat musik tradisional dalam upacara adat. [ENF]