Konten dari Pengguna

Julukan bagi Negara Laos beserta Fakta Menariknya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
15 Juli 2023 23:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi julukan bagi negara Laos. Sumber: Molydar SOUAMA/unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi julukan bagi negara Laos. Sumber: Molydar SOUAMA/unsplash.com
ADVERTISEMENT
Laos adalah salah satu negara yang terletak di Asia Tenggara. Julukan bagi Negara Laos yang terkenal adalah Tanah Terkunci. Hal ini dikarenakan negara Laos tidak memiliki laut dan wilayahnya terkunci oleh beberapa negara.
ADVERTISEMENT
Setyono dan Setyawan dalam Jurnal Ornomen menyebutkan bahwa salah satu julukan bagi Negara Laos lainnya adalah Negeri Seribu Gajah.
Untuk mengenal berbagai julukan bagi Negara Laos dan fakta menariknya, mari simak artikel ini sampai habis.

Julukan bagi Negara Laos

Ilustrasi julukan bagi negara laos. Sumber: Yosi Bitran/unsplash.com
Seperti yang telah diungkap sebelumnya, Laos adalah salah satu negara di Asia Tenggara. Negara ini memiliki sejumlah julukan yang menarik. Adapun julukan bagi Negara Laos adalah.

1. Tanah Terkunci

Salah satu julukan bagi Negara Laos adalah Tanah Terkunci. Julukan ini diberikan karena letak wilayah negara Laos yang berada di antara negara lain, seperti Vietnam, Myanmar, China, Thailand, hingga Kamboja.
Di samping itu, negara ini juga tidak memiliki laut. Untungnya Laos masih mempunyai Sungai Mekong sehingga pertanian masyarakat masih bisa terselamatkan.
ADVERTISEMENT

2. Negeri Seribu Gajah

Julukan bagi Negara Laos selanjutnya adalah Negeri Seribu Gajah. Hal ini disebabkan oleh nama Negara Laos yang berasal dari kata Lan Xang yang artinya adalah gajah.
Di samping itu, julukan ini diberikan karena Laos memiliki banyak tradisi dan budaya. Di samping itu, gajah juga menjadi hewan yang dihormati dan simbol dari kekuatan serta kebesaran bagi Negara Laos.

3. Negara Sejuta Istana

Julukan bagi Negara Laos lainnya adalah Negara Sejuta Istana. Hal ini dikarenakan arsitektur bangunan kuno di Laos yang masih banyak dijumpai hingga saat ini.
Di samping itu, rumah tradisional Laos juga memiliki bentuk menarik dengan atap melengkung serta dinding yang dilengkapi lukisan.

Fakta Menarik Negara Laos

Berikut adalah beberapa fakta menarik mengenai Negara Laos.
ADVERTISEMENT

1. Bahasa Mirip Thailand

Salah satu fakta menarik Negara Laos adalah masyarakatnya menggunakan bahasa yang mirip dengan Thailand. Hal ini dipengaruhi oleh letak wilayah kedua negara tersebut yang berdekatan.

2. Sering di Bom

Fakta menarik Negara Laos selanjutnya adalah sering mengalami pengeboman di masa lalu. Hal ini terjadi di sekitar tahun 1964-1973.
Adapun pengeboman tersebut sering dilakukan oleh Amerika Serikat. Bahkan, Amerika Serikat pernah menjatuhkan sekitar 2 juta bom dan 30% di antaranya tidak meledak.
Demikian informasi mengenai julukan bagi Negara Laos beserta fakta menariknya. [ENF]