Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Memahami Peta Negara Turki dan Keunikannya
9 April 2023 15:49 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Peta negara Turki harus Anda pahami terlebih ketika hendak melakukan perjalanan ke negara ini. Turki berada di Eropa Tenggara serta Asia Barat Daya. Selain kaya akan sumber daya alam seperti bijih besi, tembaga, batu bara, batu kapur, marmer, belerang, sampai dengan tanah liat, negara ini juga memiliki beragam produk pertanian sebut saja biji-bijian, tembakau, zaitun, jeruk, juga kapas.
ADVERTISEMENT
Pelajari Peta Negara Turki beserta Keunikannya
Dilihat dari peta negara Turki, negara ini mempunyai luas wilayah sekitar 783.562 km². Data yang disebutkan situs resmi Kementrian Luar Negeri Republik Indonesia, kemlu.go.id, negara dengan ibukota Ankara ini merdeka pada 29 Oktober 1923. Penduduknya mayoritas muslim. Selebihnya adalah Kristen, Yahudi, dan Bahai dengan populasi yang tercatat pada tahun 2019 sebanyak 83,43 juta jiwa.
Selain dikenal sebagai negara yang kaya warisan sejarah peradaban Islam dunia, Turki pun menjadi surganya para sejarawan dan arkeolog dari seluruh dunia, lho. Lantas, apa saja keunikan lainnya dari negara Turki?
1. Mempunyai Mal Tertua di Dunia
Bagi Anda yang senang berbelanja barang-barang lokal sebagai kenang-kenangan tatkala mengunjungi suatu negara, jangan lewatkan untuk bertandang ke Grand Bazzar atau Kapali Carsi di Istanbul. Pusat perbelanjaan ini diklaim sebagai mal terbesar dan tertua di dunia dengan lebih dari 3.000 toko.
ADVERTISEMENT
2. Penghasil Anggur
Kawasan anggur Aegean yang berdekatan dengan Kota Izmir menjadi daerah penghasil anggur terbesar dan terkenal. Menghasilkan anggur putih serta merah yang berkualitas prima, tak heran jika negara ini menjadi salah satu produsen anggur terbesar di dunia.
3. Kaya Warisan Budaya
Turki juga merupakan negara yang kaya warisan budaya. Terbukti dengan adanya beberapa situs warisan dunia UNESCO yang berada di Turki seperti Area Bersejarah Istanbul, Situs Batu Cappadocia, Hierapolis dan Pamukkale, Safranbolu, Situs Arkeologi Troy, dan masih banyak lagi.
4. Memiliki Lebih dari 80.000 Masjid
Dihuni oleh mayoritas muslim membuat negara ini mempunyai banyak masjid. Tidak tanggung-tanggung, jumlah masjid di Turki menyentuh angka 82.693. Bukan hanya besar, masjid-masjid di sana juga sangat indah.
Masjid di Turki pun terbuka bagi wisatawan. Salah satu yang terkenal adalah Masjid Biru atau Sultan Ahmet di Istanbul dengan langit-langit tinggi menjulang serta ubin cantik menawan.
ADVERTISEMENT
Mempelajari cara membaca peta negara Turki diperlukan supaya Anda mengetahui secara pasti letak geografisnya. Di samping, beberapa fakta menarik di atas ternyata masyarakat Turki memiliki tradisi minum teh menggunakan gelas berbentuk bunga tulip, lho. (DN)