Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Mengenal Apa Itu Teori Evolusi Lamarck
15 April 2023 15:29 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Biologi 3 oleh Diah Aryulina, dkk., teori lamarck juga dikenal dengan teori perolehan secara genetik. Teori ini berawal pada tahun 1809 dimana Lamarck memperkenalkan sifat fenotip hasil dari lingkungan bisa diwariskan genetik.
Mengenal Apa Itu Teori Evolusi Lamarck
Untuk lebih memahami teori evolusi lamarck, berikut ini beberapa penjelasan lengkapya.
1. Pengertian
Lamarck menjelaskan bahwa organisme hidup untuk mewakili kemajuan, dan manusia adalah bentuk tertingginya. Organisme yang sudah evolusi selama ribuan tahun akan berkembang dari bentuk rendah ke yang lebih tinggi. Adanya beda antar individu dapat terjadi karena berbagai kebiasaan oleh individu.
Gagasan yang dikenal dengan Lamarckisme ini menyatakan bahwa karakteristik organisme diwariskan. Teori ini memang tidak sejalan dengan berkembangnya ilmu pengetahuan, namun Lamarck berhasil memberi kontribusi yang sangat penting untuk perkembangan teori berikutnya.
ADVERTISEMENT
2. Konsep Dasar
Lamarck mempercayai bahwa adanya perubahan pada sebuah organisme selama hidup merupakan konsekuensi dari adaptasi dengan lingkungan tertentu. Bagian yang digunakan akan cenderung lebih menonjol, sementara yang tidak akan menghilang.
Dalam teori Lamarck, terdapat konsep yang terintegrasi dimana ada dorongan yang tidak sadar tertanam di dalam diri organisme untuk mengarah kepada tingkat kompleksitas yang lebih tinggi dan hal ini menggambarkan bahwa setiap makhluk terus mencari kedudukan yang lebih baik.
3. Kekurangan
Ada sebuah kekurangan paling utama dari teori ini dimana Lamarck mempunyai pandangan bahwa karakteristik dari organisme akan diwariskan. Hal ini tidak sejalan dengan pemahaman saat ini dimana kita mengenal pengendalian pewarisan sifat genetis dan hanya susunan gen yang mengarah pada perubahan permanen.
ADVERTISEMENT
Namun, ketika Lamarck merumuskan teori ini, tidak banyak orang mengetahui tentang mekanisme genetik. Maka dari itu seharusnya teori ini tidak dianggap hanya sekedar kesalahan koseptual namun sebaiknya dipandang sebagai langkah penting dari perkembangan teori ini.
4. Contoh
Contoh dari teori ini adalah mengenai leher jerapah . Leher jerapah akan terus memanjang seiring dengan peregangannya demi menjangkau makanan di pohon yang tinggi. Adanya sifat fisik jerapah tersebut akan diwariskan kepada jerapah di generasi selanjutnya.
Itu dia sekilas mengenai penjelasan tentang teori evolusi Lamarck. Semoga membantu! (LAU)