Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Mengenal Komponen Peta Geologi dan Cara Tepat Membacanya
23 Oktober 2023 21:20 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Peta geologi adalah gambar informasi tentang sebaran dan jenis serta sifat batuan, struktur, umur, tektonika, terkait dengan barang tambang. Ada banyak komponen peta geologi yang menjelaskan tentang ungkapan data dan informasi geologi suatu daerah.
ADVERTISEMENT
Adanya peta geologi ini dapat mempermudah untuk membedakan sebaran batuan yang berada di suatu wilayah tertentu. Caranya dengan menggunakan simbol atau lambang.
Dikutip dari baku Geografi 3 karya Samadi, S.Pd, M.Si, berikut ini beberapa komponen dalam peta geologi.
Komponen Peta Geologi
Peta geologi adalah data atau informasi geologi dari suatu wilayah dengan tingkat kualitas yang berdasarkan skala. Berikut ini ada beberapa komponen peta geologi yang bisa dipelajari secara lebih dalam.
1. Judul
Pertama ada judul atau nama yang digunakan untuk memberi nama tentang peta yang akan diinformasikan.
2. Skala
Skala merupakan perbandingan jarak antara jarak di peta dengan jarak yang sebenarnya.
3. Garis Astronomis
Garis astronomis adalah garis khayal yang melingkari bumi secara vertikal (garis bujur) dan horizontal (garis lintang).
ADVERTISEMENT
4. Garis Kontur
Selanjutnya ada garis kontur, garis yang menunjukkan ketinggian yang sama dalam peta.
5. Tahun Pembuatan
Tahun pembuatan adalah tahun terakhir pembuatan peta, paling sedikit diperbaharui 5 tahun sekali.
6. Deklinasi
Deklinasi adalah garis keterangan yang menunjukkan beda arah utara peta dengan utara magnetik.
7. Legenda
Legenda adalah keterangan terkait simbol-simbol yang terdapat pada peta.
Cara Tepat Membaca Peta Geologi
Setiap simbol dalam peta geologi memiliki makna dan implikasi tertentu, jadi saat membacanya ada banyak hal yang perlu diperhatikan seperti berikut:
1. Geologi Struktur
Ditandai dengan informasi lokasi patahan, baik yang diketahui (garis tebal) atau yang diperkirakan (garis tebal putus-putus).
2. Proses Kejadian Batuan
Setiap lapisan-lapisan batuan yang ditemui di lapangan akan dikelompokkan menjadi unit-unit geologi yang diberi nama sesuai lokasi tipenya.
ADVERTISEMENT
3. Tata Stratigrafi
Batuan-batuan di area peta memiliki tata stratigrafi yang beragam dan tidak boleh dilewatkan.
4. Simbol-simbol dan Tata Nama Umum Geologi
Misalnya simbol berbentuk T dengan angka yang melambangkan arah dan kemiringan lapisan.
Bukan hanya komponen peta geologi saja yang perlu dipelajari, namun ada juga hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum membaca peta geologi. Adanya peta geologi ini dapat membantu mengetahui informasi geologi suatu daerah secara lebih mudah. (DSI)