Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Nama Bandara di Yogyakarta beserta Fakta Menariknya
7 April 2023 14:21 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Adisutjipto Internasional Airport adalah nama bandara di Yogyakarta yang memiliki sejarah panjang dan berbagai fakta yang menarik.
ADVERTISEMENT
Mengutip jatengprov.go.id, Bandar Udara Adisutjipto dulu dinamakan Maguwo sesuai dengan nama desa tempatnya berada Maguwoharjo. Pangkalan udara Maguwo dibangun sejak tahun 1940 lalu dipergunakan oleh Militaire Luchtvaart pada tahun 1942.
Nama Bandara di Yogyakarta beserta Fakta Menarik yang Dimilikinya
Yogyakarta adalah salah satu kota di Indonesia yang memiliki banyak objek wisata dan juga menjadi pusat pendidikan di Jawa Tengah.
Untuk memudahkan akses masuk dan keluar kota, Yogyakarta memiliki sebuah bandara internasional yang diberi nama Bandara Internasional Adisutjipto. Bandara ini berlokasi di kawasan Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Ini dia sederet fakta menarik tentang Bandara Internasional Adisutjipto yang berlokasi di Yoyakarta.
1. Nama Seorang Pahlawan
Nama Adisutjipto diambil dari nama seorang pahlawan nasional, yaitu Marsekal Muda Anumerta Agustinus Adisutjipto. Nama Adisutjipto dipilih sebagai bentuk penghargaan atas jasa-jasanya dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
ADVERTISEMENT
2. Bekas Pangkalan Militer
Bandara Internasional Adisutjipto dulunya merupakan pangkalan militer TNI AU dan digunakan sebagai basis pesawat tempur selama masa perang kemerdekaan Indonesia. Kemudian pada tahun 1964, bandara ini dibuka juga untuk umum dan dijadikan sebagai bandara gabungan antara militer dan sipil.
3. Bandara Penyimpanan Pesawat
Bandara Internasional Adisutjipto juga menjadi tempat penyimpanan beberapa pesawat tempur yang memiliki sejarah penting di TNI AU.
4. Bandara dengan Landasan Pacu Pendek
Bandara Internasional Adisutjipto memiliki landasan pacu terpendek di antara bandara internasional lainnya di Indonesia. Panjang landasan pacu bandara ini hanya mencapai 2.200 meter sehingga membatasi jenis pesawat yang dapat mendarat dan lepas landas di sana.
5. Saksi Sejarah Agresi Militer Belanda
Pada agresi Militer Belanda ke-II bandara ini dijatuhi bom oleh para pasukan Belanda. Tercatat dari 150 orang pasukan yang ada sebanyak sekitar 128 orang kemudian menjadi korban jiawa.
ADVERTISEMENT
Pertempuran tersebut terjadi pada tanggal 19 Desember 1948. Setelah pasukan Belanda menguasai bandara kemudian selanjutnya bandara ini dijadikan basis melakukan misi agresi militer ke kota Yogyakarta.
Itu dia paparan mengenai fakta menarik Bandara Internasional Adisutjipto. Bandara ini merupakan bandara tertua dan tersibuk di Indonesia dengan sejarah yang panjang dan memiliki beberapa fakta menarik. (AZZ)