Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Mengulas Sejarah Musik Rock di Indonesia dan Tokoh yang Berpengaruh
14 Juni 2023 23:26 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sejarah musik rock mulai masuk ke Indonesia tahun 1950-an. Musik rock merupakan jenis aliran musik yang memiliki nada dan beat yang cepat dengan menggunakan irama keras. Saat ini, musik rock banyak diminati berbagai kalangan, mulai dari anak muda sampai orang tua.
ADVERTISEMENT
Perkembangan musik rock di Indonesia ternyata sangat menarik dan memunculkan banyak tokoh berpengaruh dalam musik rock. Selengkapnya, simak ulasan berikut!
Sejarah Musik Rock di Indonesia
Arief Wibisono S.Sos. dalam buku berjudu Empat Dekade Sejarah Musik Kota Malang menjelaskan bahwa perkembangan musik rock di Barat (Amerika hingga Eropa) berimbas juga ke Indonesia. Layaknya jamur yang tumbuh pada musim hujan, band-band rock di Indonesia pun mulai bermunculan.
Gaya para musisi rock di Barat kemudian diadaptasi oleh para pemuda bangsa. Misalnya, rambut yang gondrong, celana kulit, celana cutbray, serta baju ketat dan lusuh adalah identitas pemuda Indonesia kala itu.
Masuknya musik rock ke Indonesia dimulai sekitar tahun 1950-an ketika demam Elvis Presley. Namun, musik rock di Indonesia mulai lebih dikenal ketika muncul band The Rolles pada tahun 1967.
ADVERTISEMENT
The Rolles mengusung genre musik jazz rock. Selain itu, band tersebut juga membawakan musik rock dengan mengusung konsep yang berbeda sehingga permainan band The Rolles sukses menarik peminat musik kala itu dan terus populer sampai tahun 1980-an.
Selanjutnya, perkembangan musik rock di Indonesia terus meningkat pesat ketika muncul God Bless, Giant Step, Gang Pegangsaan, serta Rawa Rontek. Para musisi rock tersebut bergerak sangat cepat dan akhirnya menguatkan genre musik rock di Indonesia.
Musik rock di Indonesia memasuki era emas pada awal tahun 1988 di mana pertama kalinya musik rock dipentaskan secara langsung di depan publik. Hasilnya, perkembangan musik rock meningkat dan memunculkan juga berbagai musik rock jenis baru.
Jenis musik rock yang baru adalah hasil perpaduan genre musik rock dengan genre musik yang lain. Alhasil, membuat para penggemar musik rock terus bertambah.
ADVERTISEMENT
Tokoh Musik Rock Indonesia yang Berpengaruh
Mengikuti perkembangan zaman, musik rock yang ada di tanah air memunculkan suatu istilah yang disebut “underground”. Istilah ini bertujuan mengelompokkan band-band yang mengusung konsep musik yang liar, keras, dan ekstrim.
Berikut adalah beberapa tokoh musik rock yang berpengaruh di Indonesia:
Demikianlah penjelasan tentang sejarah musik rock di Indonesia dan tokohnya yang berpengaruh. Semoga bermanfaat! (Ek)