Konten dari Pengguna

Mengungkap Pendiri Kerajaan Buleleng beserta Silsilahnya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
12 Mei 2023 20:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
clock
Diperbarui 7 Agustus 2023 1:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kerajaan Buleleng. Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kerajaan Buleleng. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Kerajaan Buleleng merupakan kerajaan yang terletak di Bali. Pendiri Kerajaan Buleleng diketahui bernama I Gusti Anglurah Panji Sakti.
ADVERTISEMENT
Deni Prasetyo dalam buku Mengenal Kerajaan-Kerajaan Nusantara, menjelaskan bahwa Kerajaan Buleleng berdiri pada pertengahan abad ke-17 di kawasan Bali Utara.
Untuk lebih memahami tentang pendiri kerajaan ini, berikut adalah ulasan tentang silsilah pendiri Kerajaan Buleleng yang menjadi dasar dari kekuasaan dan warisan budaya hingga saat ini.

Mengenal Silsilah Pendiri Kerajaan Buleleng

Ilustrasi Kerajaan Buleleng. Sumber foto: Pixabay
Kerajaan Buleleng yang terletak di pulau Bali memiliki sejarah yang kaya dan menarik.
Menurut catatan sejarah, pendiri Kerajaan Buleleng adalah I Gusti Anglurah Panji Sakti. Ia merupakan seorang bangsawan pada pertengan abad ke-17.
I Gusti Anglurah Panji Sakti merupakan anak I Gusti Ngurah Jelantik dari seorang selir yang bernama Sri Luh Pasek Gobleg.
Posisinya sebagai anak selir dan bukan anak pertama membuat I Gusti Ngurah Jelantik awalnya tidak menjadikan I Gusti Anglurah Panji Sakti sebagai calon penerus kekuasaannya.
ADVERTISEMENT
Padahal I Gusti Anglurah Panji Sakti dikenal memiliki yang tidak dimiliki oleh anak-anak dari I Gusti Ngurah Jelantik lainnya.
Merasa khawatir dengan berkembangnya kemampuan spiritual I Gusti Anglurah Panji Sakti tersebut, kemudian Raja I Gusti Ngurah Jelantik mengasingkan I Gusti Anglurah Panji Sakti yang saat itu masih berusia 12 tahun ke desa kelahiran ibunya, yakni Desa Panji di kawasan Den Bukit.
I Gusti Anglurah Panji Sakti kemudian berhasil mendirikan sebuah kerajaan yang diberi nama Kerajaan Buleleng pada abad ke-17. Di mana ia berhasil menyatukan kawasan Den Bukit dengan memanfaatkan kesaktiannya.
Kerajaan Buleleng mencapai puncak kejayaannnya pada masa kepemimpinan I Gusti Anglurah Panji Sakti. Di mana kekuasaanya tidak tergoyahkan dan tidak ada yang berani melakukan pemberontakan.
ADVERTISEMENT

Runtuhnya Kerajaan Buleleng

Sayangnya, puncak kejayaan Kerajaan Buleleng tidak berlangsung lama. Setelah I Gusti Anglurah Panji Sakti wafat pada awal abad ke-18, tidak ada satu orang pun yang dapat mewarisi sikap kepemimpinannya, bahkan putra-putra dari I Gusti Anglurah Panji Sakti sendiri.
Setelah mengalami pasang surut kejayaan, akhirnya pada tahun 1780 Kerajaan Buleleng jatuh di tangan Kerajaan Karangasem.
Demikian ulasan mengenai pendiri Kerajaan Buleleng, yakni I Gusti Anglurah Panji Sakti beserta silsilahnya. (AZS)