Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Mitos Bunga Sedap Malam di Balik Aroma yang Memikat
19 April 2025 14:18 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Mitos bunga sedap malam tidak hanya menyoroti keharuman bunganya yang kuat dan memikat, tetapi juga mencerminkan berbagai kepercayaan mistis yang menyelimutinya, terutama di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Bunga ini kerap dikaitkan dengan dunia gaib dan sering dianggap sebagai simbol kehadiran makhluk halus.
Meskipun demikian, banyak pula yang meyakini bahwa keindahan dan aromanya membawa ketenangan serta energi positif.
Mitos Bunga Sedap Malam di Kalangan Masyarakat
Mitos bunga sedap malam telah lama menjadi bagian dari cerita rakyat. Bunga ini menggambarkan simbol keindahan dan hal-hal yang tak kasatmata.
Dikutip dari Jurnal Biosense, Sri Wijayanti et, al,(2024:94 ), bunga sedap malam (Polianthes tuberosa L.) merupakan tanaman hias dengan aroma yang khas dan cukup populer di kalangan masyarakat.
Berikut lima mitos bunga sedap malam yang ada di masyarakat.
1. Aroma Sedap Malam sebagai Tanda Kedatangan Makhluk Halus
Banyak orang percaya bahwa aroma bunga sedap malam yang tercium kuat pada malam hari menandai kedatangan makhluk halus atau arwah orang yang telah meninggal.
ADVERTISEMENT
Karena bunga ini mekar dan mengeluarkan aroma khasnya saat malam, hal ini sering dikaitkan dengan dunia gaib yang aktif pada waktu tersebut.
2. Digunakan untuk Memanggil Arwah atau Makhluk Halus
Dalam tradisi dan budaya tertentu, bunga sedap malam dipercaya memiliki daya tarik spiritual yang dapat memanggil makhluk halus. Ritual atau doa dengan bunga ini kerap dilakukan untuk mengundang roh.
Dalam budaya populer, bunga ini juga sering muncul dalam adegan film horor Indonesia sebagai simbol pemanggilan roh.
3. Bunga Favorit Nyi Roro Kidul
Mitos lain yang sangat terkenal adalah bahwa bunga sedap malam adalah bunga kesukaan Nyi Roro Kidul, sosok legendaris penguasa pantai selatan Jawa.
Bunga ini sering digunakan dalam ritual dan upacara yang berhubungan dengan Nyi Roro Kidul dan dipercaya dapat membuka pintu dunia gaib atau dunia Nyi Roro Kidul.
ADVERTISEMENT
4. Membawa Panjang Umur dan Keberuntungan
Beberapa kepercayaan mengatakan bahwa bunga sedap malam memiliki kekuatan magis yang dapat memperpanjang umur dan membawa keberuntungan.
Orang yang menanam bunga ini di halaman rumah dianggap akan hidup sehat dan panjang umur.
Menghirup aromanya sebelum tidur juga dipercaya membawa efek positif bagi kesehatan dan umur panjang.
5. Simbolisme dan Larangan dalam Ritual
Selain sebagai simbol keabadian dan kemurnian dalam berbagai ritual, bunga sedap malam juga dianggap membawa energi negatif atau kemalangan jika dibawa ke dalam rumah, tergantung pada daerah dan kepercayaan setempat.
Fakta tentang Bunga Sedap Malam
Mitos bunga sedap malam tidak hanya berkaitan dengan kepercayaan mistis, tetapi juga tumbuh dari pesona dan manfaat nyata yang dimilikinya.
Bunga yang berasal dari Meksiko ini menyebar ke berbagai negara tropis, termasuk Indonesia, dan menjadi flora identitas Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
Mekar pada malam hari dengan warna putih atau ungu pucat, bunga sedap malam dikenal karena aromanya yang sangat harum.
Keharuman ini sering dimanfaatkan dalam industri parfum dan aromaterapi karena dipercaya mampu memberikan efek menenangkan serta mengurangi stres.
Lebih dari sekadar bunga hias, minyak esensialnya juga memiliki sifat antiseptik dan anti-inflamasi, sehingga kerap digunakan dalam produk perawatan kulit dan terapi kesehatan.
Itulah mitos bunga sedap malam yang terus hidup dalam tradisi dan kepercayaan masyarakat, membaur antara keindahan, aroma yang memikat, dan kisah-kisah mistis yang menambah daya tariknya hingga kini. (Rizki)