Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Pencetus Siasat Benteng Stelsel dan Pelaksanaannya
26 Januari 2024 23:17 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Siapa pencetus siasat Benteng Stelsel yang bertujuan untuk mendesak Pangeran Diponegoro? Pembahasan satu ini menjadi topik menarik dalam mempelajari sejarah Indonesia.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Wahana IPS oleh Tim Pena Cendekia, strategi benteng stelsel dilakukan dengan membuat benteng di berbagai tempat. Tujuannya yaitu untuk mempersempit ruang gerak musuh agar musuh kesulitan melarikan diri.
Lantas, siapa pencetus siasat Benteng Stelsel beserta pelaksanaannya?
Pencetus Siasat Benteng Stelsel
Siasat Benteng Stelsel merupakan strategi yang dilakukan Belanda untuk melumpuhkan dan menangkap Pangeran Deponegoro. Pasalnya, Belanda mengalami kegagalan dalam membendung pertahanan Pangeran Diponegoro.
Pada 1825, Belanda memasang tonggak di atas makam leluhur Pangeran Diponegoro dengan tujuan pembangunan jalan. Hal tersebut membuat Pangeran Diponegoro marah dan melakukan perlawanan berupa taktik gerilya.
Taktik tersebut berhasil menggoyahkan pertahanan Belanda. Untuk mengatasi hal tersebut, Jenderal de Kock mencetuskan siasat Benteng Stelsel atau sistem benteng. Belanda membangun benteng pertahanan di berbagai wilayah yang dikuasainya sejak 1827.
ADVERTISEMENT
Tujuan dari siasat Benteng Stelsel yaitu untuk mempersempit ruang gerak lawan supaya kesulitan melarikan diri. Adanya siasat ini mengakibatkan daerah perlawanan Pangeran Diponegoro semakin sempit kemudian terpecah belah.
Pelaksanaan Siasat Benteng Stelsel
Siasat Benteng Stelsel dilakukan dengan mendirikan benteng di setiap wilayah yang telah dikuasai Belanda. Berbagai benteng ada yang dibuat di jalan raya. Antar benteng pertahanan terdapat jalur penghubung. Di antara benteng juga ditempatkan pasukan gerak cepat.
Untuk melancarkan siasat Benteng Stelsel, Belanda membangun benteng di berbagai wilayah Indonesia.a Mulai dari Yogyakarta, Jawa Timur, dan Jawa Tengah.
Dengan demikian, Pangeran Diponegoro merasa kesulitan akibat hubungan antarpasukan dan rakyat menjadi semakin sulit. Akibatnya, pasukan Pangeran Diponegoro harus mengalami kekalahan.
Pada tahun 1827, siasat Benteng Stelsel berhasil memukul mundur Pangeran Diponegoro dan pasukannya karena jaringan kerjasama yang terputus.
ADVERTISEMENT
Selain itu, banyak pemimpin perlawanan yang ditangkap, ditawan, dan dikalahkan oleh pihak belanda.
Nah, itu dia sekilas pembahasan mengenai pencetus siasat Benteng Stelsel beserta pelaksanaannya. (LAU)
Live Update