Konten dari Pengguna

Penyebab Runtuhnya Kerajaan Malaka yang Penting Dipahami

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
29 November 2023 21:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Penyebab Runtuhnya Kerajaan Malaka. Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Penyebab Runtuhnya Kerajaan Malaka. Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
Penyebab runtuhnya Kerajaan Malaka dilatarbelakangi karena datangnya penjelajah asal Portugis.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Ensiklopedia Pelajar dan Umum oleh Gamal Komandoko, Kerajaan Malaka mencapai masa keemasan di bawah pemerintahan Sultan Alauddin Syah tahun 1477.
Walaupun pernah mengalami masa keemasan, namun Kerajaan Malaka harus mengalami keruntuhan. Apa penyebabnya?

Mengenal Kerajaan Malaka

Ilustrasi Penyebab Runtuhnya Kerajaan Malaka. Sumber: Unsplash
Kerajaan Malaka berdiri pada abad ke-15 dan didirikan oleh Parameswara. Kerajaan ini berada dekat dengan Selat Malaka. Sejak dahulu, selat tersebut menjadi jalur perdagangan internasional.
Kondisi Kerajaan Malaka berkembang pesat di bawah kepemimpinan Parameswara hingga mengambil alih jalur perdagangan Kerajaan Samudra Pasai sebelum ditaklukkan Portugis pada 1511.
Kerajaan Malaka juga mendapat perlindungan dari Tiongkok sehingga mampu menjalankan kegiatan perdagangan dengan lancar. Selain sebagai kerajaan yang aktif dalam ekonomi, Kerajaan Malaka juga menyebarkan agama Islam melalui perdagangan.
ADVERTISEMENT
Puncak kejayaan Kerajaan Malaka terjadi di bawah pemerintahan Sultan Mansyur Syah. Kerajaan Malaka semakin luas di bawah kekuasaannya. Perluasan tersebut mencapai wilayah Kedah, Pahang, Trenggu, sampai sebagian daerah di Pulau Sumatra.

Penyebab Runtuhnya Kerajaan Malaka

Pada abad ke-15, rempah-rempah menjadi komoditas yang bernilai tinggi dan banyak dicari di Eropa. Banyak penjelajah Eropa mencari kepulauan karena jalur perdagangan yang menyebabkan harga rempah-rempah semakin mahal.
Bangsa Portugis kemudian mengirim Bartolomeu Dias untuk mengitari Tanjung Harapan di Afrika dan menemukan Samudra Hindia.
Pada 1497, Vasco de Gama sampai di India. Hal tersebut mengundang Alfonso de Alberquerque turut pergi ke India untuk menaklukkan wilayah Goa sebelum menuju ke Selat Malaka.
Kerajaan Malaka pun mulai terancam dengan kedatangan penjelajah Portugis yang dipimpin Alfonso de Alberquerque tahun 1511. Ketika itu, Kerajaan Malaka dipimpin Sultan Mahmud Syah yang merupakan sultan terakhir dari serangan Portugis.
ADVERTISEMENT
Kondisi kerajaan semakin melemah akibat kurangnya kecakapan sang sultan dalam memimpin. Runtuhnya Kerajaan Malaka menyebabkan Kesultanan Aceh mengambil alih perdagangan di Selat Malaka.
Itu dia sekilas pembahasan mengenai penyebab runtuhunya Kerajaan Malaka.(LAU)