Konten dari Pengguna

Peran WTO dalam Perdagangan Internasional beserta Fungsinya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
21 Desember 2023 20:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi peran wto dalam perdagangan internasional. Sumber: Kelly/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi peran wto dalam perdagangan internasional. Sumber: Kelly/pexels.com
ADVERTISEMENT
WTO adalah organisasi pengganti dari GATT yang berkaitan dengan perdagangan internasional. Adapun salah satu peran WTO dalam perdagangan internasional adalah untuk mengatur jalannya perdagangan agar lebih lancar.
ADVERTISEMENT
Menurut Jamilus dalam Analisis Fungsi dan Manfaat WTO bagi Negara Berkembang (Khususnya Indonesia), WTO adalah organisasi yang berdiri pada 1994 untuk mendorong terciptanya perdagangan bebas.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut seputar peran WTO dalam perdagangan internasional, simak selengkapnya dalam artikel berikut.

Peran WTO dalam Perdagangan Internasional

Ilustrasi peran wto dalam perdagangan internasional. Sumber: Pixabay/pexels.com
WTO hadir dari ketentuan GATT pada 1994. Kepanjangan dari WTO adalah World Trade Organization. Keberadaan WTO ini berkaitan dengan upaya negara-negara anggota yang menginginkan terciptanya perdagangan bebas demi meningkatkan perekonomian nasional, hingga internasional.
Di samping itu, melalui keberadaan WTO, diharapkan keberlangsungan perdagangan bebas dalam skala global akan lebih adil serta tertib. Maka dari itu, dalam praktiknya, WTO menerapkan beberapa aturan untuk negara anggota selama menjalin kegiatan perdagangan.
ADVERTISEMENT
Keberadaan WTO ini memberikan peran penting terhadap perdagangan internasional. Adapun beberapa peran WTO dalam perdagangan internasional adalah:

1. Mengatur Jalannya Perdagangan

Salah satu peran WTO dalam perdagangan internasional adalah mengatur jalannya perniagaan agar lebih lancar dan aman. Sebagaimana penjelasan sebelumnya, WTO mendorong adanya liberalisasi perdagangan internasional.
Nah, agar penerapan perdagangan bebas tersebut lebih tertib dan aman, maka WTO menerapkan sejumlah aturan untuk membantu negara anggota agar bisa membuka pasar kepada negara anggota yang lain.

2. Mendorong Persaingan Sehat

Peran WTO dalam perdagangan internasional berikutnya adalah mendorong persaingan sehat antar negara anggota. Penerapan perdagangan bebas tentu membuat setiap negara berupaya untuk membangkitkan perekonomiannya.
Hal itu tentu bisa memicu persaingan. Nah, keberadaan WTO ini berperan dalam menciptakan persaingan sehat dalam perdagangan internasional, sehingg dapat membantu meminimalkan konflik.
ADVERTISEMENT

3. Menjamin Perekonomian Negara Anggota

Peran WTO dalam perdagangan internasional yang terakhir adalah menjamin perekonomian negara anggota. Dalam hal ini, WTO berupaya untuk membantu produsen barang dan jasa, importir, hingga eksportir dalam menjalankan kegiatannya.
Dengan begitu, aktivitas perdagangan negara anggota pun bisa lebih lancar, sehingga dapat membantu meningkatkan standar hidup, hingga memperluas lapangan pekerjaan.

Fungsi WTO

Sebagai suatu organisasi perdagangan internasional, WTO memiliki sejumlah fungsi. Adapun fungsi WTO adalah:
Demikian beberapa informasi berkaitan dengan peran WTO dalam perdagangan internasional dan fungsinya. [ENF]
ADVERTISEMENT