Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Ragam Faktor yang Memengaruhi Kebutuhan Paling Penting untuk Diketahui
2 Oktober 2023 23:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sebagai makhluk hidup, manusia memiliki sejumlah kebutuhan untuk menunjang kehidupan mereka, seperti kebutuhan pangan, sandang, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Ada berbagai faktor yang memengaruhi kebutuhan manusia, salah satunya faktor alam.
Simak pembahasan mengenai berbaga faktor yang memengaruhi kebutuhan manusia dalam ulasan di bawah ini.
Berbagai Faktor yang Memengaruhi Kebutuhan
Mengutip buku IPS Terpadu Jilid 2A, kebutuhan manusia dapat diklasifikasikan berdasarkan intensitasnya, seperti kebutuhan mutlak, primer, sekunder, dan tersier.
Kebutuhan mutlak adalah kebutuhan dasar untuk bertahan hidup. Sedangkan kebutuhan primer, sekunder, dan tersier berkaitan dengan kesejahteraan, kebahagiaan, dan preferensi individu.
Adanya kebutuhan manusia sendiri dipengaruhi oleh faktor yang beragam.
Berikut adalah beberapa faktor yang memengaruhi kebutuhan manusia.
1. Kondisi Alam
Kondisi alam, seperti iklim, geografi, dan ketersediaan sumber daya alam dapat memengaruhi jenis kebutuhan yang diperlukan oleh suatu masyarakat.
Misalnya, kebutuhan akan pakaian hangat menjadi lebih penting di daerah yang memiliki musim dingin ekstrim ketimbang di wilayah tropis.
ADVERTISEMENT
2. Kepercayaan Agama yang Dianut
Kepercayaan agama memainkan peran penting dalam menentukan kebutuhan manusia. Misalnya aturan berpakaian dalam agama tertentu dapat mengubah kebutuhan fashion.
3. Adat Istiadat
Adat istiadat dan budaya lokal juga mempengaruhi kebutuhan. Upacara adat, perayaan, atau tradisi tertentu biasanya memerlukan kebutuhan khusus yang harus dipenuhi dalam pelaksanaannya.
4. Pekerjaan
Jenis pekerjaan yang digeluti dapat memengaruhi kebutuhan manusia. Di mana pekerjaan yang memerlukan mobilitas tinggi cenderung memerlukan kendaraan pribadi sebagai kebutuhan.
Sementara pekerjaan yang berkaitan dengan teknologi lebih membutuhkan akses ke perangkat modern.
5. Tingkat Peradaban
Tingkat peradaban suatu masyarakat juga berperan dalam menentukan kebutuhan. Di masyarakat yang lebih maju, kebutuhan akan teknologi dan akses informasi mungkin lebih tinggi.
6. Penghasilan
Penghasilan individu atau keluarga dapat memengaruhi kemampuan mereka untuk memenuhi kebutuhan.
Orang dengan penghasilan lebih tinggi akan memiliki akses lebih besar pada kebutuhan sekunder dan tersier. Sedangkan orang yang memiliki penghasilan rendah cenderung mengutamakan kebutuhan primer.
ADVERTISEMENT
7. Umur
Kebutuhan manusia cenderung berubah seiring bertambahnya usia. Misalnya anak-anak dan remaja mungkin memiliki kebutuhan pendidikan yang lebih tinggi daripada orang dewasa yang sudah bekerja.
8. Hobi
Hobi dan minat individu dapat mempengaruhi kebutuhan tambahan yang mungkin mereka miliki. Misalnya orang yang hobi memancing akan membutuhkan berbagai perlengkapan memancing.
9. Pendidikan
Tingkat pendidikan juga dapat memengaruhi pemenuhan kebutuhan seseorang. Misalnya kebutuhan anak PAUD yang berbeda dengan mahasiswa.
10. Jenis Kelamin
Jenis kelamin seseorang juga dapat memengaruhi kebutuhan mereka. Misalnya kebutuhan kesehatan reproduksi wanita yang lebih banyak daripada pria.
Itulah sejumlah faktor yang memengaruhi kebutuhan di masyarakat. Faktor-faktor tersebut dapat menjadi rujukan dalam merencanakan kehidupan yang seimbang serta memenuhi kebutuhan sesuai dengan konteks dan situasi. (AZS)