Konten dari Pengguna

Sejarah Benteng Victoria di Pusat Kota Ambon

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
12 Juni 2024 21:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sejarah benteng victoria. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sejarah benteng victoria. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Sejarah Benteng Victoria yang terletak di pusat Kota Ambon mulai dibangun pada tahun 1575 oleh Portugis yang kemudian diambil alih oleh Belanda.
ADVERTISEMENT
Bagaimana penjelasan selengkapnya? Simak sejarah Benteng Victoria yang dikenal dengan nama Benteng Kota Laha, melalui artikel di bawah ini.

Sejarah Benteng Victoria

Ilustrasi sejarah benteng victoria. Foto: Pixabay
Benteng Victoria terletak di Kecamatan Sirimau, Kotamadya Ambon, Provinsi Maluku. Letaknya di pusat kota hanya sejauh 300 meter kalau berjalan ke arah timur dari Terminal Mardika.
Benteng Victoria dibangun masa pemerintahan Gubernur Gaspar de Mello di wilayah Honipopu yang kemudian diberi nama Fortaleza Nossa Seinhora da Annunciada.
Sekitar 1602 M, Belanda datang ke Maluku, tapi gagal merebut benteng karena pertahanan Portugis yang kuat. Belanda akhirnya membangun pos pertahanan di pesisir utara Hiu yang diberi nama Kasteel van Verre.
Kemudian Portugis dibawah pimpinan Laksamana de Mendoza, melancarkan serangan ke Hiu. Secara tiba-tiba, Raja Portugis menarik Laksamana de Mendoza dari dari Ambon.
ADVERTISEMENT
Keadaan tersebut dimanfaatkan Belanda di bawah kepemimpinan Steven van der Haghen dan orang Hiu untuk menyerang Fortaleza Nossa Seinhora da Annunciada.
Atas kemenangan Belanda pada Portugis pada 25 Februari 1605, benteng Fortaleza Nossa Seinhora da Annunciada akhirnya diubah nama menjadi Benteng Victoria.
Belanda kemudian menjadikan benteng ini sebagai pusat pemerintahan dalam tujuan eksploitasi sumber daya, terutama rempah-rempah yang melimpah di Maluku.
Di depan Benteng Victoria, terdapat pelabuhan yang digunakan berbagai kapal Belanda sebagai jalur perhubungan laut antar pulau.
Kapal-kapal tersebut akan mengangkut hasil rempah untuk didistribusikan ke beberapa negara di benua Eropa. Di sebelah benteng mala itu juga terdapat pasar sebagai tempat berkumpulnya para pedagang pribumi.
Benteng Victoria juga digunakan sebagai tempat pertahanan dari berbagai serangan masyarakat pribumi yang akan melakukan perlawanan.
ADVERTISEMENT
Benteng Victoria juga menjadi saksi bisu atas gugurnya salah satu pahlawan nasional yakni Pattimura. Ia tewas karena hukuman gantung pada 6 Desember 1817.
Fungsi dari Benteng Victoria sebagai pusat administrasi VOC di Asia terus berlanjut hingga akhirnya dipindah ke Benteng Oranje yang terletak di Ternate.
Demikian adalah sejarah Benteng Victoria yang terletak di pusat Kota Ambon, Maluku, berdasar informasi yang dihimpun dari website Pemerintah Kota Ambon. (SP)