Sejarah Jerman dan Fakta Uniknya yang Perlu Diketahui

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
Konten dari Pengguna
25 Juni 2024 20:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto Hanya Ilustrasi: Sejarah Jerman. Sumber: Dario Rawert/Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Foto Hanya Ilustrasi: Sejarah Jerman. Sumber: Dario Rawert/Pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sejarah Jerman telah dimulai dari runtuhnya Kerajaan Romawi Kuno, namun Jerman sebagai negara modern dimulai ketika tahun 1815 diprakarsai oleh Kerajaan Prusia. Jerman sekarang ini lebih dikenal sebagai Republik Federal Jerman.
ADVERTISEMENT
Masyarakat Jerman sendiri berasal dari berbagai macam etnik dengan berbagai keunikannya. Penjelasan selengkapnya, simak di sini!

Sejarah Jerman

Foto Hanya Ilustrasi; Sejarah Jerman. Sumber: Dario Rawert/Pixabay.com
Ulin Nikmah dalam buku berjudul Peradaban Jerman menjelaskan bahwa Republik Federal Jerman atau Bundesrepublik Deutschland merupakan sebuah negara di Eropa Tengah.
Jerman berbatasan dengan Belanda, Luxemburg, Belgia , dan Perancis di sebelah barat. Berbatasan dengan Austria dan Swiss di sebelah selatan. Berbatasan dengan Polandia dan Ceko di sebelah timur. Berbatasan dengan Denmark di sebelah utara.
Lagu kebangsaan Jerman adalah Das Lied der Deutschen yang artinya 'Nyanyian Bangsa Jerman'. Jerman ibu kotanya di Berlin. Catatan sejarah tentang wilayah Jerman dijelaskan dalam laporan Romawi dan Yunani tentang kaum biadab (Barbar) yang berada di kawasan utara Pegunungan Alpen. Masa ini dikenal sebagai era protosejarah.
ADVERTISEMENT
Era ini dimulai pada abad ke-5 dan dinamakan Abad Pertengahan bagi sejarawan Eropa. Pada masa kejayaan, teritori ini mencakup wilayah modern Jerman, Slovenia, Austria Prancis Timur, Polandia Barat, Italia, Italia utara modern, dan Swiss.
Perang Napoleon merubah alur sejarah, dari feodalisme menjadi negara militeristik, dengan bentuk Konfederasi Jerman (1815-1866), Kekaisaran Jerman (1871-1918), Republik Weimar (1919-1933).
Setelah kepemimpinan Jerman Nazi Adolf Hitler (1933-1945), maka muncul Republik Federal Jerman atau Jerman Barat dan Republik Demokratik Jerman atau Jerman Timur.
Pada saat Perang Dunia II berakhir dan Nazi tumbang, Jerman diserahkan kepada 4 negara sekutu sebagai pemenangnya.
Jerman Timur diserahkan kepada Uni Soviet, Jerman Selatan diserahkan kepada Amerika, Jerman Utara diserahkan kepada Inggris, dan Jerman Barat diserahkan kepada Prancis. Selanjutnya pemenang Perang Dunia II membuat dua blok besar, yakni kubu Amerika dan Kubu Uni Soviet.
ADVERTISEMENT
Kedua kawasan ini dipisahkan oleh tembok Berlin. Kedua wilayah selanjutnya bersitegang sampai 1990 ketika penduduk di dua kawasan akhirnya meruntuhkan tembok Berlin. Kemudian kedua negara ini melebur menjadi Republik Federal Jerman.

Fakta Menarik Negara Jerman

Fakta Menarik negara Jerman adalah:
Demikianlah penjelasan singkat tentang sejarah Jerman dan fakta uniknya yang menarik. (eK)