Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Sejarah Kebun Raya Bogor beserta Fungsi dan Fakta Uniknya
15 Mei 2023 23:24 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kebun Raya Bogor sudah dikenal baik oleh seluruh masyakarat Indonesia, bahkan warga negara asing. Tempat wisata di Jawa Barat ini sering sekali didatangi oleh wisatawan dengan berbagai tujuan. Tempat satu ini juga cocok untuk masyarakatmengenal kupu-kupu.
ADVERTISEMENT
Sejarah dan Fungsi Kebun Raya Bogor
Kebun Raya Bogor adalah sebuah kebun botani yang terletak di Kota Bogor dan bersebelahan dengan Istana Kepresidenan Bogor. Awalnya, tempat ini bernama Islands Plantentuin te Buitenzorg dan didirikan pada 18 Mei 1817.
Tujuan didirikannya Kebun Raya Bogor adalah sebagai wadah bagi para ilmuwan bidang botani di Indonesia. Tempat inilah yang menjadi cikal bakal perkembangan ilmu pengetahuan di Indonesia.
Dikutip dari buku Pariwisata Nusantara milik Pranoto, dkk., kini pengelolaan Kebun Raya Bogor di pegang oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) yang cenderung pada bidang pendidikan dan penelitian.
Kebun yang memiliki luas 87 hektare ini berfungsi sebagai tempat untuk melestarikan tumbuh-tumbuhan secara ex situ atau memindahkan tanaman dari tenpat asalnya ke tempat baru.
ADVERTISEMENT
Pada 1995, Kebun Raya Bogor memiliki koleksi tanaman berjumlah 4.300 jenis yang berasal dari Indonesia, kawasan tropis Asia, Amerika, Afrika, hingga Australia. Penataannta pun dikelompokkan berdasarkan habitat, famili, tanaman, dan asal.
Sejumlah Fakta Unik Kebun Raya Bogor
Tempat ini memiliki sejumlah fakta unik, di antaranya:
1. Berjumlah Ratusan Tahun
Jika dilihat dari prasasti batu tulis, Kebun Raya Bogor adalah hutan buatan yang sudah ada sejak zaman Kerajaan Sunda. Hutan ini berfungsi sebagai pelestarian alam, seperti benih kayu yang sudah langka.
Namun, sejak Kerajaan Sunda dikalahkan oleh Kerajaan Banten, hutan ini menjadi terbengkalai.
2. Terdapat Spesies Anggrek Terbesar
Kebun Raya Bogor mempunyai sebuah tanaman anggrek terbesar di dunia yang disebut sebagai anggrek harimau atau bahasa ilmiahnya adalah Grammatophyllum speciosum.
ADVERTISEMENT
3. Tempat Perkembangbiakkan Rafflesia
Kebun Raya Bogor memang dikenal sebagai tempat bunga rafflesia berkembang biak. Hal ini terjadi berkat kerja keras seorang peneliti bernama Sofi Mursidawati.
4. Terdapat 12.000 Koleksi
Kebun yang menjadi saksi bisu perkembangan ilmu botani di Indonesia ini tercatat memiliki 12.531 koleksi yang dikelompokkan menjadi 3.228 jenis, 1.219 marga, dan 214 suku.
5. Memiliki Pohon Leci Tertua
Sebagai tempat yang sudah berdiri ratusan tahun, Kebun Raya Bogor mempunyai sebuah pohon leci tua yang diperkirakan berumur 200 tahun.
Demikian sejarah, fungsi, dan fakta unik Kebun Raya Bogor. Tertarik untuk mengujunginya?