Sejarah Lahirnya Sosiologi sebagai Ilmu Pengetahuan

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
Konten dari Pengguna
27 Maret 2023 15:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sejarah lahirnya sosiologi sebagai ilmu pengetahuan. Sumber: geralt/pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sejarah lahirnya sosiologi sebagai ilmu pengetahuan. Sumber: geralt/pixabay.com
ADVERTISEMENT
Siapa yang tidak mengetahui istilah Sosiologi? Salah satu ilmu pengetahuan sosial ini telah dipelajari secara mendalam semenjak kamu duduk di bangku SMA. Sejarah lahirnya Sosiologi sendiri berkaitan dengan Revolusi Industri di Inggris dan Revolusi Sosial di Perancis. Menurut Sunarto dalam Pengantar Sosiologi, Sosiologi merupakan bagian dari ilmu sosial yang membahas tentang masyarakat, interaksi antar masyarakat, serta proses yang membentuknya. Dalam Sosiologi juga dibahas tentang gerakan sosial, status sosial, hingga perubahan sosial pada masyarakat. Lantas, bagaimana sejarah lahirnya Sosiologi? Yuk, temukan jawabannya di dalam artikel ini.
ADVERTISEMENT

Latar Belakang Lahirnya Sosiologi

Ilustrasi revolusi industri sebagai sejarah lahirnya sosiologi. Sumber: wikilmages/pixabay.com
Sosiologi lahir setelah adanya kejadian Revolusi Industri di Inggris serta Revolusi Perancis. Kehadiran Revolusi Industri ini menyebabkan adanya perubahan sosial pada masyarakat Eropa. Teknologi modern serta ilmu pengetahuan juga mulai berkembang di masa ini. Meskipun demikian, Revolusi Industri juga menyebabkan ketimpangan antara masyarakat kota dan daerah. Ekonomi masyarakat kota perlahan-lahan mulai meningkat, sedangkan masyarakat desa justru cenderung menurun. Adanya revolusi ini justru membuat kepercayaan diri masyarakat menurun. Selain Revolusi Industri, Revolusi Perancis juga terjadi setelah masyarakat mendapatkan pencerahan untuk cita-cita hidup sejahtera. Penjara yang dikenal akan kekejamannya bahkan berhasil dijebol oleh masyarakat. Kejadian tersebut turut menyebabkan keruntuhan pemerintahan teokrasi.

Auguste Comte, Sang Bapak Sosiologi

Ilmuwan yang pertama kali mencetuskan ilmu Sosiologi adalah Auguste Comte. Comte hidup di masa Revolusi Perancis ketika peradaban dunia mulai berkembang. Meskipun demikian, pasca Revolusi Perancis, masyarakat masih banyak yang sulit dalam memutuskan suatu tindakan setelah mengalami konflik kekerasan. Di samping itu, Revolusi Industri di Inggris juga menyebabkan adanya kesenjangan sosial antara masyarakat kota dan desa. Oleh sebab itu, Comte berpikir perlu adanya ilmu untuk membimbing dan mengarahkan masyarakat untuk mencapai tujuan bersama. Pemikiran Comte ini dicetuskan dalam Positive Philosophy di tahun 1838. Ilmu tersebut dinamakan dengan Sosiologi, sebuah ilmu yang mempelajari tentang masyarakat, perkembangan, dan dampaknya. Dengan begitu, Sosiologi pertama kali lahir di Eropa memasuki abad ke-19. Demikian penjelasan mengenai sejarah lahirnya Sosiologi sebagai salah satu ilmu pengetahuan sosial. Kamu pasti pernah mempelajarinya di bangku sekolah, bukan? [ENF]
ADVERTISEMENT