Konten dari Pengguna

Sejarah Pakaian Tradisional Korea Hanbok beserta Jenisnya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
1 April 2024 23:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pakaian tradisional korea hanbok. Sumber: 준섭 윤/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pakaian tradisional korea hanbok. Sumber: 준섭 윤/pexels.com
ADVERTISEMENT
Hanbok adalah nama pakaian tradisional Korea. Pakaian tradisional Korea Hanbok ini lebih merujuk pada pakaian di masa Dinasti Joseon dan dapat digunakan secara formal maupun semi formal dalam festival tradisional maupun perayaan.
ADVERTISEMENT
Anindia dalam Diplomasi Budaya Korea Selatan Melalui Korean Cultural Center dalam Program Hanbok Experience menyebutkan bahwa Hanbok adalah nama pakaian khas Korea Selatan yang kini telah mengalami banyak perkembangan.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut seputar sejarah pakaian tradisional Korea Hanbok, simak selengkapnya di artikel berikut.

Sejarah Pakaian Tradisional Korea Hanbok

Ilustrasi pakaian tradisional korea hanbok. Sumber: Nguyen Hung/pexels.com
Sejarah pakaian tradisional Korea Hanbok berkaitan dengan periode tiga kerajaan besar di Korea, yakni Kerajaan Baekje, Silla, serta Goguryeo. Sejumlah elemen dalam Hanbok ini telah digunakan sejak lama.
Akan tetapi, pakaian tradisional ini berkembang di masa tiga kerajaan. Semula, laki-laki dan wanita menggunakan baju yang ukurannya sepinggang serta celana panjang ketat.
Akan tetapi, di akhir periode tiga kerajaan tersebut, wanita golongan bangsawan mulai mengenakan pakaian rok panjang, baju ukuran sepinggang yang diikat di pinggang, serta celana tidak ketat. Di samping itu, wanita juga biasa menggunakan jubah.
ADVERTISEMENT
Perkembangan pakaian tersebut berlanjut di masa Dinasti Goryeo ketika terjadi perjanjian perdamaian dengan Kerajaan Mongol. Alhasil, terjadi pernikahan antara Raja Goryeo serta Ratu Mongol.
Pakaian tradisional Korea Hanbok ini pun mendapatkan pengaruh dari Mongol dengan membuat roknya menjadi lebih pendek dan baju diikat di dada menggunakan pita lebar.
Memasuki periode Dinasti Joseon (1397-1897), bagian jeogori atau baju dari Hanbok menjadi lebih ketat dan pendek. Sekitar abad ke-19, dibuat magoja berupa jaket dengan gaya Manchu.
Di masa ini, kalangan atas menggunakan Hanbok yang berasal dari bahan berkualitas tinggi, misalnya kain rami tenun.

Jenis-Jenis Hanbok

Saat ini, pakaian tradisional Korea Hanbok mengalami banyak perkembangan dan terdiri dari beberapa jenis, antara lain.
ADVERTISEMENT

1. Hanbok Tradisional

Salah satu jenis Hanbok adalah Hanbok tradisional. Pakaian ini terdiri dari bagian atas dan bawah. Untuk wanita, menggunakan rok, sementara pria mengenakan celana.

2. Hanbok Kasual

Hanbok kasual adalah jenis Hanbok yang menggabungkan gaya modern sekaligus tradisional. Terdapat pola bunga, renda, serta aksesori hias.

3. Hanbok Magoja

Hanbok magoja adalah jenis Hanbok yang biasa digunakan wisatawan untuk berfoto. Umumnya, Hanbok ini akan ditawarkan di sejumlah lokasi wisata di Seoul.
Demikian sederet informasi mengenai pakaian tradisional Korea Hanbok. [ENF]