Konten dari Pengguna

Sejarah Pendidikan di Indonesia pada Masa Hindia Belanda

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
23 Maret 2024 21:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Sejarah Pendidikan di Indonesia. Sumber: Unsplash.com/MD Duran
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Sejarah Pendidikan di Indonesia. Sumber: Unsplash.com/MD Duran
ADVERTISEMENT
Sejarah pendidikan di Indonesia pada masa Hindia Belanda telah mempunyai pendidikan formal. Salah satu contoh adalah Algemeene Middelbare School (AMS) yang merupakan sekolah setingkat Sekolah Menengah Atas pada zaman penjajahan Belanda.
ADVERTISEMENT
Selain itu, masih ada banyak pendidikan formal pada masa Hindia Belanda. Beberapa di antaranya adalah HIS, ELS, MULO, HIK, serta HKS.

Sejarah Pendidikan di Indonesia

Ilustrasi Sejarah Pendidikan di Indonesia. Sumber: Unsplash.com/Susan Q Yin
Pendidikan merupakan bidang yang sangat diperlukan oleh setiap bangsa, termasuk Indonesia. Sejarah pendidikan di Indonesia telah ada sebelum negeri ini merdeka dan menjadi negara kesatuan.
Pada tahun 1901, Belanda mulai mengenalkan sistem pendidikan bagi penduduk Indonesia yang kala itu disebut sebagai penduduk Hindia Belanda. Namun, pendidikan formal pada masa itu belum merata.
Kalangan yang dapat mengenyam pendidikan formal pada masa itu hanya bangsawan pribumi serta anak pejabat. Dikutip dari buku Pahlawan-Pahlawan Indonesia Sepanjang Masa, Junaedi (2014: 289), berikut adalah beberapa pendidikan formal di Indonesia pada masa penjajahan Belanda.
ADVERTISEMENT

1. HIS

Hollandsch Inlandsche School (HIS) adalah sekolah pada zaman penjajahan Belanda yang setingkat dengan pendidikan dasar. HIS diperuntukkan bagi golongan penduduk keturunan Indonesia asli dengan lama pendidikan sekitar 7 tahun.

2. ELS

Europeesche Lagere School (ELS) adalah sekolah dasar yang diperuntukkan bagi keturunan Eropa, keturunan Timur asing atau pribumi dari tokoh terkemuka. ELS disebut juga sebagai Sekolah Rakyat Eropa.

3. MULO

Meer Uitgebreid Lager Onderwijs (MULO) adalah sekolah setingkat sekolah pertama pada masa penjajahan Belanda.

4. AMS

Algemeene Middelbare School (AMS) adalah sekolah pada zaman penjajahan Belanda yang setingkat dengan Sekolah Menengah Atas di zaman sekarang.

5. HIK

Hollands Inlandsche Kweekschool (HIK) adalah sekolah guru bantu yang terdapat di semua kabupaten. HIK merupakan bagian dari Kweekschool yang merupakan sistem pendidikan pada masa Belanda.
ADVERTISEMENT

6. HKS

Hoogere Kweek School (HKS) adalah sekolah guru atas yang terdapat di Jakarta, Medan, Bandung, dan Semarang. Serupa dengan HIK, HKS juga merupakan bagian dari Kweekschool.
Kini, jelas bahwa sejarah pendidikan di Indonesia telah ada sejak masa penjajahan Belanda. Hal itu ditandai dengan munculnya berbagai jenjang pendidikan formal di Hindia Belanda. (AA)