Konten dari Pengguna

Sinkretisme Budaya: Pengertian dan Contoh-contohnya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
27 Mei 2023 19:12 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sinkretisme. Sumber: Pixabay/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sinkretisme. Sumber: Pixabay/pexels.com
ADVERTISEMENT
Apa yang dimaksud dengan sinkretisme? Sinkretisme adalah proses perpaduan keberagamaan antara kepercayaan atau aliran agama. Sinkretisme ini membuat adanya berbagai pencampuran sejumlah unsur aliran. Chakim dalam Potret Islam Sinkretisme: Praktik Ritual Kejawen? menjelaskan salah satu contoh sinkretisme adalah terjadinya pencampuran antara pemahaman Islam dan kejawen. Untuk mengetahui penjelasan lebih lengkap tentang pengertian sinkretisme, baca artikel ini sampai habis.
ADVERTISEMENT

Pengertian Sinkretisme

Ilustrasi sinkretisme. Sumber: Rahul/pexels.com
Apa yang dimaksud dengan sinkretisme? Sinkretisme adalah suatu bentuk pencampuran sejumlah aliran agama. Dalam proses sinkretisme, akan terjadi pencampuran unsur-unsur aliran agama untuk mencapai suatu pemahaman yang serasi. Sinkretisme adalah upaya untuk bergabung dengan kepercayaan lain dengan melakukan suatu analogi yang berkaitan dengan ciri-ciri suatu tradisi, khususnya dalam ajaran mitologi agama. Adanya sinkretisme ini bisa ditolak oleh sejumlah masyarakat, karena seolah-olah menciptakan pemahaman baru. Sinkretisme ini bisa terjadi dari berbagai segi, seperti budaya, musik, sastra, dan seni lain. Selain itu, sinkretisme juga muncul dari segi arsitektur, politik, dan beberapa bidang lainnya.

Contoh Sinkretisme

Terdapat beberapa contoh sinkretisme yang mungkin bisa muncul. Adapun beberapa di antaranya, yaitu.
ADVERTISEMENT

1. Gnostisisme

Gnostisisme adalah bentuk pencampuran beberapa pemahaman, yaitu antara pemahaman filsafat Yunani, agama Yahudi, serta Kristen di wilayah Amerika Utara dan Eropa. Hal ini bertujuan untuk menciptakan adanya pemahaman baru.

2. Budha Mahayana

Contoh sinkretisme selanjutnya adalah aliran Budha Mahayana. Aliran Budha Mahayana adalah aliran agama yang mencampurkan antara pemahaman Budha dan Hindu. Dalam aliran ini, ajaran Budha digabungkan dengan pemujaan Dewa Siwa yang biasa dilakukan oleh masyarakat Hindu.

3. Islam Abangan

Contoh sinkretisme selanjutnya adalah islam abangan. Islam abangan adalah perpaduan antara ajaran Islam dan kejawen. Biasanya, masyarakat Jawa kuno akan menerapkan ajaran Islam dengan memadukannya dengan pemahaman-pemahaman kejawen.

4. Arsitektur Bangunan Kuno

Arsitektur bangunan kuno pada masa kerajaan Islam juga merupakan salah satu bentuk sinkretisme. Pada masa dulu, bangunan seperti menara masjid atau masjid cenderung menggabungkan corak Hindu dan Islam. Hal itu disebabkan karena masih kentalnya ajaran Hindu di sejumlah wilayah, sehingga pembangunan masjid pun juga mengalami perpaduan. Demikian sederet informasi tentang pengertian sinkretisme dan contohnya. [ENF]
ADVERTISEMENT