Konten dari Pengguna

Sumatera Memiliki Berapa Provinsi? Ini Jawabannya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
19 Juni 2023 21:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Sumatera Memiliki Berapa Provinsi. Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Sumatera Memiliki Berapa Provinsi. Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
Pertanyaan mengenai Sumatera memiliki berapa provinsi sering terdengar. Ternyata, pulau satu ini mempunyai 10 provinsi. Apa saja?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Melestarikan Alam Indonesia oleh Jatna Supriatna, Sumatera adalah pulau paling besar nomor lima di dunia dengan lebar 400 km dan panjang 1.800 km. Pulau satu ini mempunyai kekayaan sumber daya alam dan habitat yang melimpah.
Pulau Sumatera sendiri terbagi menjadi 10 provinsi. Apa saja provinsi tersebut?

Provinsi di Pulau Sumatera

Ilustrasi Sumatera Memiliki Berapa Provinsi. Sumber: Unsplash
Pulau Sumatera merupakan nama pulau besar nomor enam yang terdapat di Indonesia. Ada banyak suku yang menempati wilayah ini, seperti suku Aceh, Batak, Lampung, Gayo, Melayu, Mentawai, Anak Dalam, dan masih banyak lagi.
Adapun 10 provinsi yang dimiliki oleh Pulau Sumatera adalah sebagai berikut:

1. Aceh

Provinsi Aceh merupakan sebuah daerah yang memiliki status daerah istimewa serta mempunyai otonomi khusus. Ibu kota dari Provinsi Aceh adalah Banda Aceh.
ADVERTISEMENT

2. Sumatera Utara

Provinsi berikutnya adalah Sumatera Utara. Wilayah ini adalah provinsi dengan penduduk terbanyak nomor empat di Indonesia, yaitu sejumlah 14 juta penduduk. Ibu kota dari provinsi ini adalah Medan.

3. Sumatera Barat

Sumatera Barat merupakan provinsi yang juga berada di Pulau Sumatera. Daerah ini mempunyai 12 kabupaten dan 7 kota. Ibu kota dari provinsi ini adalah Padang.

4. Riau

Provinsi Riau mempunyai ibu kota di Pekanbaru. Wilayah yang berada dekat dengan Selat Malaka ini dikenal sebagai wilayah penghasil minyak.

5. Kepulauan Riau

Provinsi Kepulauan Riau adalah hasil pemekaran Provinsi Riau. Wilayah ini terkenal sebagai daerah yang kaya dengan ibu kota berada di Tanjung Pinang.

6. Jambi

Provinsi Jambi mempunyai ibu kota dengan nama yang sama, yaitu Jambi. Daerah satu ini sangat terkenal karena adanya Suku Anak Dalam.
ADVERTISEMENT

7. Bengkulu

Provinsi Bengkulu juga memiliki ibu kota dengan nama yang sama, Bengkulu. Wilayah satu ini menghadap ke arah Samudera Hindia.

8. Sumatera Selatan

Provinsi Sumatera Selatan terkenal karena adanya Jembatan Ampera, kuliner pempek, dan masih banyak lagi. Ibu kota dari provinsi ini adalah Palembang.

9. Bangka Belitung

Provinsi Bangka Belitung terkenal dengan timahnya yang melimpah. Wilayah hasil pemekaran ini mempunyai ibu kota di Pangkal Pinang.

10. Lampung

Provinsi Lampung mempunyai ibu kota Bandar Lampung. Provinsi satu ini memiliki akses penyebrangan ke Banten, Merak, dan Pulau Jawa.
Itu dia penjelasan mengenai 10 provinsi yang ada di Pulau Sumatera.(LAU)