Konten dari Pengguna

Sungai Mekong Terdapat di Negara Apa? Ini Jawabannya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
21 Mei 2024 20:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sungai mekong terdapat di negara. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sungai mekong terdapat di negara. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Sungai Mekong adalah salah satu sungai terpanjang di Asia. Tidak mengherankan kalau banyak masyarakat yang penasaran Sungai Mekong terdapat di negara apa.
ADVERTISEMENT
Artikel berikut ini akan membahas tentang fakta menarik sekaligus menjawab pertanyaan Sungai Mekong terdapat di negara apa.

Sungai Mekong Terdapat di Negara Apa?

Ilustrasi sungai mekong terdapat di negara. Foto: Pixabay
Sungai Mekong adalah sungai terpanjang ketiga di Asia dan pertama di Asia Tenggara. Sungai Mekong memiliki panjang 4.880 km dengan luas 812.000 km².
Michel Peissel adalah orang pertama yang melakukan ekspedisi untuk mengetahui sumber aliran sungai Mekong. Hingga ditemukan bahwa sumbernya berasal dari Rupsa-La dengan ketinggian 4.975 mdpl.
Namun, peneliti Tiongkok menemukan bahwa sumber aliran sungai berada di Gunung Jifu, Kabupaten Zaduo, Provinsi Qinghai, barat laut Tiongkok.
Sungai Mekong memiliki banyak nama lain. Kamboja menyebutnya dengan nama Mékôngk. Laos dan Thailan menyebutnya Mènam Khong atau Mae Nam Khong.
ADVERTISEMENT
Sedangkan, di Vietnam sungai ini bernama Sông Tiên Giang. Orang China sendiri menamainya Lancang Jiang atau (Wade-Giles) Lan-ts'ang Chiang.
Menurut buku Explore Ilmu Pengetahuan Sosial Jilid 2 untuk SMP/MTs Kelas VIII karya Dwi Sumpani, Sungai Mekong melintasi beberapa negara, yaitu mulai dataran tinggi di Tiongkok, Myanmar, Thailand, Laos, Kamboja, dan Vietnam.
Sungai Mekong berperan penting bagi kehidupan masyarakat dari negara yang dilalui. Air Sungai Mekong digunakan untuk mengairi sawah dan ladang masyarakat sekitar sungai.
Endapan lumpur Sungai Mekong digunakan sebagai penyubur tanah, sehingga para petani dapat memanen padi hingga tiga kali setahun.
Sungai Mekong juga memiliki hingga 1.200 spesies ikan yang bisa dibudidayakan untuk konsumsi. Sungai ini juga menjadi jalur pelayaran antar negara yang dilewati.
ADVERTISEMENT
Sungai Mekong juga menjadi destinasi wisata yang populer. Misalnya adalah jalur antara Air Terjun Khone ke Vientiane yang terkenal dengan kanal dan pagoda, sehingga mampu mengundang banyak turis.
Destinasi wisata lain yang masih berada di tepi sungai ini adalah Angkor Wat di Kamboja. Bangunan ini didirikan oleh penguasa Kekaisaran Khmer pada abad ke-12.
Demikian adalah jawaban atas pertanyaan Sungai Mekong terdapat di negara apa dan berbagai fakta menariknya. (SP)