Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Unsur Sejarah yang Berhubungan dengan Aspek Geografis dan Aspek Lainnya
4 April 2024 20:34 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sejarah berkaitan dengan peradaban manusia yang mengalami evolusi secara dinamis. Di sisi lain, sejarah juga mempunyai unsur-unsur. Salah satu unsur sejarah yang berhubungan dengan aspek geografis adalah ruang.
ADVERTISEMENT
Hal ini juga disampaikan oleh Zebua dalam Unsur Sejarah dalam Cerita Silsilah Kerajaan Indragiri pada Masyarakat Melayu Riau, bahwa sejarah memiliki sejumlah unsur, seperti manusia, kausalitas, ruang, dan waktu.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai unsur sejarah yang berhubungan dengan aspek geografis, simak selengkapnya dalam bacaan berikut ini.
Unsur Sejarah yang Berkaitan dengan Geografis
Sejarah tidak sebatas perihal definisi dan peristiwa saja, tetapi juga memiliki sejumlah unsur yang mendukung terbentuknya cerita sejarah. Adapun salah satu unsur sejarah yang berhubungan dengan aspek geografis adala ruang.
Dalam hal ini, suatu cerita maupun kejadian bersejarah yang dialami oleh manusia berkaitan dengan tempat maupun letak geografis tertentu.
Setiap aktivitas manusia tentu memiliki lokasi atau tempat kejadian. Dengan adanya ruang yang jelas, maka seorang pembaca maupun masyarakat umum bisa memahami kejadian bersejarah secara lebih utuh.
ADVERTISEMENT
Di samping itu, hubungan peristiwa dan ruang tergolong erat karena letak geografis menjadi penentu jalannya suatu cerita.
Unsur Sejarah Lainnya
Selain ruang sebagai aspek geografis, sejarah juga memiliki unsur-unsur lainnya. Adapun sejumlah unsur lain dalam sejarah adalah.
1. Kausalitas
Salah satu unsur dalam sejarah adalah kausalitas. Aspek ini mempertanyakan apa, siapa, kapan, di mana, mengapa, dan bagaimana untuk membantu menafsirkan cerita dalam sejarah.
Melalui pertanyaan-pertanyaan tersebut, maka setiap data deskriptif akan terpenuhi untuk membentuk cerita yang utuh. Unsur ini pula yang membantu meluruskan adanya hubungan sebab-akibat dalam suatu peristiwa.
2. Manusia
Unsur sejarah berikutnya adalah manusia sebagai tokoh utama dalam suatu peristiwa. Manusia menjadi tokoh penting dalam sejarah. Pasalnya, sejarah menceritakan mengenai tingkah laku maupun tindakan manusia dalam berbagai kejadian.
ADVERTISEMENT
Segala tindakan manusia tersebutlah yang akhirnya menjadi penentu unsur-unsur lain dalam sejarah. Oleh sebab itu, peristiwa sejarah berhubungan erat dengan manusia.
3. Waktu
Unsur dalam sejarah lainnya adalah waktu. Sebagaimana unsur-unsur sebelumnya, waktu juga menjadi aspek penting dalam sejarah. Dengan mengetahui waktu sejarah, maka seorang sejarawan bisa mengurutkan kronologi terjadinya peristiwa.
Demikian beberapa informasi berkaitan dengan unsur sejarah yang berhubungan dengan aspek geografis. [ENF]