Konten dari Pengguna

Waktu Pembentukan BPUPKI, Tujuan, beserta Tugasnya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
21 Agustus 2024 23:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto Hanya Ilustrasi: Waktu Pembentukan BPUPKI. Sumber: Irgi Nur Fadil/Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Foto Hanya Ilustrasi: Waktu Pembentukan BPUPKI. Sumber: Irgi Nur Fadil/Pexels.com
ADVERTISEMENT
BPUPKI kepanjangan dari Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia dikenal sebagai badan bentukan Jepang untuk mempersiapkan kemerdekan Indonesia. Waktu pembentukan BPUPKI adalah tanggal 29 April 1945.
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahui sejarah, tujuan, dan tugas dari BPUPKI, ketahui di sini!

Waktu Pembentukkan BPUPKI

Foto Hanya Ilustrasi: Waktu Pembentukan BPUPKI. Sumber: Deden R/Pexels.com
Vedra Octa Samira, dkk. dalam buku berjudul Sejarah Indonesia dan Dunia menjelaskan bahwa pembentukan BPUPKI adalah langkah konkrit pertama bagi pelaksanaan janji Perdana Menteri Koiso tentang "kemerdekaan Indonesia di masa depan".
Pembentuk BPUPKI bermula ketika pada 1 Maret 1945, seorang Letnan Jendral Kumakici Harada yang menjadi pimpinan pemerintahan pendudukan Jepang di Jawa memberikan pengumuman tentang pembentukan Dokuritsu Junbi Cosakai atau Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia.
Selanjutnya, diumumkan pengangkatan pengurus tanggal 29 April 1945 dengan Dr. K.R.T. Radjiman Wediodiningrat sebagai ketua (Kaico). Sedangkan, yang ditunjuk sebagai Ketua Muda atau Fuku Kaico adalah Icibangase.
R.P. Suroso selanjutnya diangkat sebagai Kepala Sekretariat dibantu oleh Toyohito Masuda sekaligus Mr. A.G. Pringgodigdo.
ADVERTISEMENT
BPUPKI melakukan dua sidang, pertama dilaksanakan pada 29 Mei sampai 1 Juni 1945, sedangkan sidang kedua dilaksanakan pada 10 hingga 17 Juli 1945.

Tujuan Pembentukan BPUPKI

Pembentukan BPUPKI dilaksanakan dengan tujuan sebagai berikut:

Tugas BPUPKI

BPUPKI selama berdirinya mempunyai tugas penting untuk mempersiapkan kemerdekaan. Tugas paling utama dari BPUPKI, yaitu mempelajari sekaligus menyelidiki berbagai hal penting yang berhubungan dengan pembentukan sebuah negara.
ADVERTISEMENT
Untuk melaksanakan tugasnya, BPUPKI melakukan sidang dua kali. Sidang pertama menghasilkan sebuah kesepakatan tentang Pancasila sebagai nama dasar negara Indonesia.
Kemudian, dengan pembentukan Panitia Sembilan, akhirnya menghasilkan hukum dasar atau Piagam Jakarta (Jakarta Charter). Selanjutnya, pada sidang kedua, membahas dan menghasilkan rancangan UUD.
Itulah penjelasan tentang waktu pembentukan BPUPKI, tujuan, dan tugas-tugasnya yang menarik untuk diketahui. Semoga membantu. (eK)