news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Polisi Periksa Ojol dan Sekuriti Usai Keributan di Kompleks Elite Pekanbaru

Konten Media Partner
15 November 2022 10:35 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para ojol menyerbu sekuriti kompleks perumahan elite di Pekanbaru. (DEFRI CANDRA/SELASAR RIAU)
zoom-in-whitePerbesar
Para ojol menyerbu sekuriti kompleks perumahan elite di Pekanbaru. (DEFRI CANDRA/SELASAR RIAU)
ADVERTISEMENT
SELASAR RIAU, PEKANBARU - Satreskrim Polresta Pekanbaru melakukan pemeriksaan terhadap seorang pengendara ojek online (ojol) dan sekuriti Kompleks Citraland Pekanbaru terkait keributan yang dipicu dugaan penganiyaan pada Senin (14/11) kemarin.
ADVERTISEMENT
"Ya saat ini Satreskrim Polresta Pekanbaru bersama Polsek Bukit Raya sedang mendalami keributan yang terjadi di salah satu perumahan di Pekanbaru," ujar Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Andrie Setiawan.
Keributan yang menyebabkan para ojol menyerbu pos sekuriti kompleks perumahan elite itu diduga karena adanya kesalahpahaman.
Andrie mengatakan pihaknya saat ini tengah melakukan pemeriksaan intensif terhadap keduanya.
"Saat ini untuk kedua pihak tersebut sedang dilakukan pemeriksaan insentif di Satreskrim Polresta Pekanbaru serta kita cek CCTV di sana," terang Andrie.
Insiden yang berujung keributan para pengendara ojol itu berawal dari pemeriksaan atau SOP pengamanan yang diterapkan kompleks perumahan itu.
"Untuk sementara dugaan awal ada peristiwa masuk dalam areal tersebut. Mungkin ada ketentuan-ketentuan atau SOP yang harus dilakukan dari pihak perumahan itu sendiri yang membuat terjadi keributan,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Sementara saat ini, Andrie menyebut pihaknya masih mendalami keributan tersebut.
"Dari pihak dan keterangan saksi-saksi tentunya kita asas profesional dalam kasus ini," tutupnya.
LAPORAN: DEFRI CANDRA