Variety Show NCT, Jangan Lewatkan 5 Acara Ini!

Seleb Update
Menyajikan informasi seputar dunia selebriti, mulai dari seleb Indonesia, barat maupun K-Pop.
Konten dari Pengguna
11 Mei 2021 17:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seleb Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Boyband NCT Foto: Soompi
zoom-in-whitePerbesar
Boyband NCT Foto: Soompi
ADVERTISEMENT
NCT selalu berhasil mencuri perhatian masyarakat. Boyband asuhan SM Entertainment ini memiliki konsep unik yang belum pernah dimiliki grup Kpop lainnya.
ADVERTISEMENT
Beranggotakan 23 orang dengan banyak sub unit, penampilan NCT memang selalu memukau penggemar di atas panggung. Namun sebagai manusia biasa, NCT juga punya sisi-sisi lain yang menarik untuk kamu simak.
Nah, untuk mengenal lebih dalam tentang NCT, kamu bisa, lho, menonton variety show mereka. Di acara tersebut, kamu pasti akan sangat terhibur melihat kelakuan-kelakuan absurd para member NCT yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya.

Di bawah ini adalah variety show NCT yang wajib kamu tonton, yorobun!

1. NCT Life
Jika kamu NCTZen sejati, tentu sudah tidak asing lagi dengan acara satu ini. NCT Life menjadi variety show pertama NCT yang ditayangkan sejak awal debut mereka sejak 2016 silam. Bagi penggemar baru, kamu bisa banget, nih, mengenal lebih dalam tentang NCT melalui acara ini.
ADVERTISEMENT
Dalam setiap seasonnya, para member NCT akan mengajakmu berkeliling kota-kota di berbagai negara, seperti Seoul, Bangkok, hingga Osaka. NCT Life memberikan keseruan para member untuk mengeksplorasi tiap kota yang mereka kunjungi, sekaligus mempelajari budaya lokal di sana.
2. Relay Cam NCT
Jika kamu ingin mengetahui kehidupan sehari-hari para member NCT, kamu wajib banget nonton acara satu ini! Relay cam NCT berisi video keseharian para member selama satu hari penuh, lho. Para member masing-masing merekam kegiatan apa yang dilakukan mereka selama satu jam.
Rekaman itu nantinya akan dibagikan dalam durasi sekitar 15 menit untuk masing-masing member. Wah, seru banget, kan? Di sini, kamu bisa lihat wajah asli para member dari mulai bangun tidur sampai hal lainnya, lho. Relay cam NCT bisa kamu saksikan di channel Youtube NCT, ya.
ADVERTISEMENT
3. All About NCT Dream
NCT Dream menjadi salah satu sub unit NCT yang paling menggemaskan. Tak heran jika mereka begitu dicintai penggemar. Jika kamu salah satu penggemar sub unit ini, kamu harus banget nonton All About NCT Dream di aplikasi V Live.
Yang membuatmu tambah gemas adalah variety show kali ini mengusung tema anak sekolah. Latar tempatnya dibuat menyerupai ruangan kelas dan para member NCT Dream sebagai muridnya, lengkap dengan seragam yang melekat di tubuh mereka. Kalau melihat acara ini, rasanya ingin kembali lagi ke masa sekolah.
4. NCT On Air
Jika sebelumnya merupakan acara khusus untuk sub unit NCT Dream, kali ini giliran NCT U yang memiliki variety show mereka sendiri. Ya, sub unit pertama NCT ini memiliki acara bertajuk NCT On Air. Tayangan ini bisa kamu saksikan melaui aplikasi V Live. NCT On Air akan membawamu melihat sisi lain dan kegilaan para member NCT U, nih.
ADVERTISEMENT
Memiliki konsep santai, kamu bisa mengenal lebih dalam kepribadian para member melalui obrolan dan pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan. Bukan itu saja, kamu juga bisa menyaksikan keseruan para member saat memainkan berbagai permainan yang ditampilkan di sana. Acara yang dipandu Heechul Super Junior ini sudah pasti berhasil membuatmu tertawa.
5. WayV Dream Plan
Kali ini panggilan khusus bagi para WayZeNi! Ya, jika kamu penggemar WayV, jangan sampai kamu melewatkan acara satu ini. Sub unit NCT yang berbasis di China ini juga memiliki variety show sendiri, lho. Para member WayV akan menghiburmu melalui acara WayV Dream Plan.
Di sini, kamu akan melihat keseruan di balik layar kelakuan para member WayV yang tidak bisa kamu temui di mana pun. Kamu akan melihat bagaimana mereka melakukan kegiatan-kegiatan seru, game yang tak kalah menyenangkan, serta kebersamaan yang hangat. Di sini, kamu tidak akan melihat sosok WayV sebagai seorang idol terkenal.
ADVERTISEMENT
Nah, itulah 5 variety show NCT yang bisa kamu tonton untuk mengenal lebih jauh kehidupan para member. Sudah nonton salah satunya?
(AFG)