Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Gunung Tertinggi di Bali yang Cocok Didaki Penggemar Hiking
25 Desember 2023 14:54 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Penggemar hiking pasti tidak akan melewatkan kesempatan untuk naik gunung saat di Bali. Adapun gunung tertinggi di Bali, yaitu Gunung Agung.
ADVERTISEMENT
Ketinggian gunung yang paling tinggi di Bali tersebut lebih dari 3.000 meter di atas permukaan laut. Selain Gunung Agung, ada juga gunung lainnya yang ketinggiannya hampir setara dengannya.
Gunung Tertinggi di Bali dan Info Ketinggiannya
Bagi pendaki gunung yang sudah terlatih, mendaki gunung tertinggi di Bali tidak akan menjadi masalah. Beberapa gunung di bawah ini menjadi top 3 gunung yang termasuk tinggi di Pulau Dewata.
1. Gunung Agung
Gunung Agung merupakan gunung paling tinggi di pulau Bali yang ketinggiannya mencapai 3.142 mdpl. Sebelum menuju ke puncaknya, pendaki bisa menjelajahi Pura Besakih yang terletak di lereng gunung ini.
Para pendaki dapat naik ke puncak melalui 2 jalur dari Kabupaten Karangasem, yaitu dari Pura Besakih dan Kecamatan Selat. Sedangkan jalur lainnya, bisa lewat Budakeling.
ADVERTISEMENT
2. Gunung Batukaru
Gunung Batukaru adalah gunung paling tinggi di kawasan Kabupaten Tabanan. Ketinggiannya mencapai 2.276 mdpl dan termasuk gunung kedua tertinggi di Bali setelah Gunung Agung.
Jalur pendakian bisa melalui empat jalur karena gunung inu berada di 3 desa sekaligus. Jalur tersebut adalah Desa Jatiluwih, Desa Punjungan, dan Desa Wingaya Gede.
3. Gunung Catur
Mengutip dari situs desapelaga.badungkab.go.id, Gunung Catur terletak di Banjar Tinggan, Desa Pelaga, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Ketinggiannya mencapai 2096 mdpl.
Setiap pagi, gunung ini kerap diselimuti kabut putih karena memiliki puncak kaldera tertinggi dibandingkan dengan beberapa deretan gunung di sekitarnya. Puncaknya disebut dengan Puncak Mangu yang di sana terdapat pura dengan nama yang sama, yaitu Pura Puncak Mangu.
Gunung Catur akan ramai dikunjungi umat Hindu ketika pelaksanaan upacara adat berlangsung. Pura ini sudah ada sejak zaman megalitikum sehingga usianya sudah sangat tua hingga ratusan tahun.
ADVERTISEMENT
Bagi pendaki gunung yang ingin menakhlukkan gunung tertinggi di Bali , tiga gunung yang telah disebutkan di atas bisa jadi tujuan pendakian selanjutnya yang medannya cukup menantang. (IMA)