Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Konten dari Pengguna
3 Rekomendasi Tempat Melihat Sunset di Uluwatu yang Kece dan Instagramable
2 April 2024 12:12 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Uluwatu dikenal sebagai salah satu tempat atau daerah yang memiliki tebing-tebing tinggi serta beberapa pura ikonik.
3 Rekomendasi Tempat Melihat Sunset di Uluwatu yang Bisa Memanjakan Pengunjung
Dikutip dari laman resmi Pemerintah Kabupaten Badung https://badungkab.go.id, Uluwatu merupakan daerah yang berada di ujung selatan Bali. Beberapa pantainya langsung menghadap ke arah barat.
Jadi tidak heran jika ada banyak spot di daerah ini yang cocok untuk melihat indahnya sunset. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tempat melihat sunset di Uluwatu yang kece dan instagramable.
1. Karang Boma Cliff
Tempat pertama yang cocok untuk menyaksikan sunset di sore hari menjelang magrib adalah Karang Boma Cliff. Tempat ini merupakan tebing di atas laut yang berada di Desa Pecatu. Tebing ini memiliki ketinggian mencapai 97 mdpl.
ADVERTISEMENT
Pengunjung di sini bisa menikmati indahnya pemandangan sore hari dan matahari terbenam dengan suasana yang tenang dan damai. Karena tempat ini masih sangat alami dengan banyak pepohonan di sekitarnya.
Alamat: Pecatu, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali
2. Uluwatu Beach
Tempat lainnya yang tidak kalah menarik untuk menyaksikan keindahan sunset di daerah Uluwatu adalah Uluwatu Beach atau Pantai Uluwatu. Di sini pengunjung bisa menyaksikan keindahan pantai yang berpadu dengan keindahan matahari terbenam.
Pengunjung bisa menikmati pemandangan matahari terbenam di bibir pantai yang landai sambil bersantai.
Alamat: Uluwatu Beach, Pecatu, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali 80361.
3. Pantai Dreamland
Dreamland Beach adalah sebuah pantai yang terletak di Uluwatu. Pantai ini terkenal dengan pasir putihnya yang halus dan airnya yang jernih. Dreamland Beach merupakan tempat yang sempurna untuk bersantai dan menikmati matahari terbenam.
ADVERTISEMENT
Pengunjung bisa bersantai dengan duduk di atas pasir pantai sambil menikmati pemandangan matahari terbenam yang indah. Jika ingin sempurna bisa membawa makanan atau membelinya di area pantai.
Alamat: Jl. New Kuta, di Desa Pecatu, Kabupaten Badung.
Itulah beberapa rekomendasi tempat melihat sunset di Uluwatu yang kece dan pastinya instagramable. Berkunjung ke tempat tersebut bersama pasangan tentunya akan lebih romantis. (WWN)