Konten dari Pengguna

3 Restoran Keluarga di Legian: Menikmati Kebersamaan dengan Hidangan Istimewa

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
14 Maret 2024 9:59 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Restoran keluarga di Legian. Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Priscilla Du Preez 🇨🇦
zoom-in-whitePerbesar
Restoran keluarga di Legian. Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Priscilla Du Preez 🇨🇦
ADVERTISEMENT
Berlibur bersama keluarga tentu harus siap dengan informasi restoran ramah keluarga. Begitu juga jika main ke Legian. Tak perlu khawatir, ada beberapa restoran keluarga di Legian yang bisa menjadi alternatif.
ADVERTISEMENT
Dengan variasi menu yang kaya dan suasana yang dirancang untuk semua usia, lokasi-lokasi ini menjadi tempat yang sempurna untuk berkumpul, berbagi cerita, dan tentu saja, menyantap hidangan istimewa.

3 Restoran Keluarga di Legian: Suasana Nyaman, Hidangan Enak

Restoran keluarga di Legian. Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Amruth Pillai
Di tengah keindahan dan keramaian Legian, menemukan restoran keluarga dengan pelayanan yang luar biasa dan menu yang memuaskan tidaklah sulit. Berikut beberapa restoran keluarga di Legian yang bisa menjadi pilihan.

1. Warung Kampung Indonesian Restaurant

Di Google Maps, Warung Kampung tercatat sebagai tempat yang ramah bagi anak-anak. Menawarkan masakan Indonesia, warung ini dikelola oleh keluarga, menjaga tradisi resep rumahan yang telah diwariskan dari generasi ke generasi.
Meski letaknya agak tersembunyi, pengunjung bisa mengikuti petunjuk jalan yang ada untuk menemukannya dengan mudah.
ADVERTISEMENT
Menu yang disajikan di Warung Kampung sangat beragam, mencakup nasi goreng, mi goreng, cap cay, fuyung hai, dan banyak lagi. Harganya juga sangat terjangkau, terutama mengingat lokasinya yang berada di Legian, sebuah area yang terkenal. Suasana di warung ini sangat asri dan nyaman, membuat pengunjung merasa seperti berada di rumah sendiri.
Alamat: Jl. Melasti No.20, Legian, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali

2. MeVui Vietnam Kitchen

MeVui Vietnam Kitchen memanjakan pengunjung dengan sajian menu khas Vietnam yang autentik. Pilihan menu sangat beragam, mulai dari pho, goi cuon, banh mi, bun, hingga Vietnamese drip coffee yang dikenal dengan nama ca phe phim.
Semua hidangan ini disajikan untuk memenuhi keinginan para penggemar kuliner Vietnam. Selain itu, tersedia juga menu platter yang diracik cocok untuk dinikmati bersama keluarga.
ADVERTISEMENT
Alamat: Komplek Lawa lounge, Jl. Raya Legian, Legian, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali

3. Mama’s German Restaurant

Sesuai informasi yang ada di akun Instagram @mamasgerman.bali, Mama's German Restaurant kini buka 24 jam, tujuh hari dalam seminggu. Restoran ini menyajikan beragam pilihan hidangan khas Jerman yang lezat.
Yang menambah daya tarik Mama's German Restaurant adalah area tempat duduknya yang terletak di luar ruangan, memungkinkan pengunjung untuk menikmati udara segar dan pemandangan sekitar di Legian yang indah.
Tidak hanya itu, restoran ini juga memikirkan kebutuhan keluarga dengan menyediakan menu khusus untuk anak-anak. Pilihan menu tersebut antara lain fish n chips, mini pizza, dan masih banyak lagi.
Alamat: Komplek Lawalon, Jl. Raya Legian, Legian, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali
ADVERTISEMENT
Restoran keluarga di Legian di atas bisa menjadi pilihan sebagai tempat yang ideal untuk menikmati kebersamaan sambil menyantap hidangan istimewa, menjadikan momen berkumpul bersama keluarga menjadi lebih berarti. (CR)