Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
3 Spot Mancing di Bali Lengkap dengan Lokasi
12 Desember 2023 13:45 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Memancing merupakan salah satu kegiatan yang bisa dilakukan untuk menghabiskan waktu di akhir pekan. Bagi warga Bali yang menggemari kegiatan satu ini, mengetahui spot mancing di Bali adalah hal yang penting.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari regionalinvestment.bkpm.go.id, Provinsi Bali terbagi menjadi wilayah daratan dan laut dengan luas total sekitar 0,29% dari luas kepulauan di Indonesia. Di wilayah inilah terdapat area yang cocok untuk memancing.
Rekomendasi Spot Mancing di Bali
Spot mancing di Bali merupakan incaran tempat bagi para pencinta kegiatan memancing saat libur di akhir pekan. Berikut sejumlah tempat dengan fasilitas yang memadai untuk memancing.
1. Pantai Lipah
Pantai satu ini bisa menjadi surganya para penggemar memancing. Fasilitas yang disediakan cukup lengkap, pengunjung menyewakan perahu nelayan yang bisa mengantar menuju tempat di mana ikan-ikan berkumpul.
Tak hanya memancing, pengunjung juga akan dimanjakan dengan pemandangan sekitar pantai yang bisa dinikmati sembari menunggu tangkapan ikan. Cantiknya aneka terumbu karang bawah laut membuat pantai ini kerap dijadikan tujuan untuk snorkeling.
ADVERTISEMENT
2. Pantai Jimbaran
Termasuk menjadi pantainya para nelayan berlabuh, di wisata alam satu ini juga tak jarang ditemukan pengunjung yang memancing ikan. Meski terkenal dengan suasana romantis dinnernya, Pantai Jimbaran merupakan salah satu pantai yang menyimpan segudang ikan laut.
Tak perlu sampai ke tengah laut, cukup berdiam dari pinggir pantai saja pengunjung bisa mendapat pancingan ikan yang segar. Biasanya pengunjung yang datang sudah siap dengan alat pancingan sendiri, oleh sebab itu sebaiknya membawa peralatan lengkap sebelum datang.
3. Tanjung Benoa
Destinasi yang sudah terkenal dengan watersportnya yang seru, Tanjung Benoa juga menjadi sasaran yang pas untuk tempat memancing. Dengan ombak yang tenang serta air yang jernih sehingga pengunjung dapat mengamati keindahan bawah laut dengan mudah.
ADVERTISEMENT
Berbagai ikan laut dapat ditemukan saat memancing di sini seperti ikan marlin, ikan mahi-mahi, ikan tuna, dan masih banyak lagi. Tersedia penyewaan perahu yang bisa digunakan bagi pengunjung yang ingin memancing dari tengah laut.
Baca juga: 3 Tempat Snorkeling di Bali yang Populer
Spot mancing di Bali dapat dikunjungi mengisi waktu di akhir pekan. Sejumlah ulasan di atas semoga dapat menjadi informasi yang bermanfaat khususnya bagi warga Bali penggemar memancing. (NIS)