Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
4 Tempat Sewa Perlengkapan Camping di Bali
20 Desember 2023 14:30 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Tempat sewa perlengkapan camping di Bali banyak dicari oleh para pecinta alam atau masyarakat umum. Jasa ini bisa menjadi alternatif karena masyarakat tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk membeli aneka ragam perlengkapan camping.
ADVERTISEMENT
Mengingat, kegiatan ini membutuhkan biaya yang tidak sedikit apabila perlengkapannya harus dibeli secara keseluruhan. Oleh karena itu, tidak ada salahnya menggunakan jasa sewa perlengkapan camping untuk mendukung hobi ini.
Tempat Sewa Perlengkapan Camping di Bali
Camping adalah kegiatan bermalam di alam terbuka dengan berbagai peralatan yang mendukung. Berikut adalah beberapa tempat sewa perlengkapan camping di Bali yang bisa dijadikan pilihan.
1. Smart Camping Bali
Smart Camping Bali adalah jasa sewa perlengkapan kemah yang cukup populer di kawasan Bali. Tempat ini memberikan pelayanan yangramah dan respon yang cepat bagi setiap pelanggan. Tentunya, peralatan yang disediakan cukup lengkap dan kondisinya baik.
Harganya relatif terjangkau dan durasi pengembalian alat-alatnya juga fleksibel. Mengutip Instagram @smartcampingbali, lokasi tempat ini berada di Perumahan Kuta Permai Blok IV no 9 Kuta, Kuta, Badung Regency, Bali
ADVERTISEMENT
2. Smart Camping Denpasar
Smart Camping Denpasar berada di Jl. Merdeka I, Renon, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali. Harga sewa peralatannya sangat kompetitif, sehingga sering menjadi andalan para pecinta alam untuk melakukan camping di gunung.
Selain itu, peralatannya cukup terawatt dan berfungsi dengan baik, sehingga tidak mengecewakan. Staf yang bekerja di tempat ini sangat membantu dalam memberikan instruksi bagi para penyewa.
3. CDB (Camping di Bali)
CDB Adventure merupakan salah satu tempat penyewaan tenda dan alat camping lainnya yang kredibilitasnya tidak perlu diragukan lagi. Selain menyewakan, tempat ini juga menjual aneka ragam perlengkapan hiking yang cukup lengkap.
Harganya juga ekonomis dan barang yang disewakan berkualitas baik. Hal ini tentu memberikan kenyamanan dan kepuasan tersendiri bagi pelanggannya. Lokasi CDB Adventure berada di Jl. Tegal Dukuh Sel. Gg. Waru, Padangsambian, Kec. Denpasar Bar., Kota Denpasar, Bali.
ADVERTISEMENT
4. Golden Avatar Outdoor
Golden Avatar Outdoor juga termasuk solusi yang tepat untuk berkemah tanpa perlu mengeluarkan banyak biaya. Perlengkapan yang disewakan bisa diambil atau dikembalikan menggunakan ojek online, sehingga sangat efisien.
Pelayanannya juga memuaskan dan perlengkapannya cukup lengkap. Lokasi Golden Avatar Outdoor berada di Gg. Tunjung Sari Gg. 6 No.40, Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali.
Tempat sewa perlengkapan camping di Bali yang disebutkan di atas memiliki keunggulan masing-masing, baik dari segi kelengkapan, layanan, fasilitas, atau harganya. Dengan begitu, jasa tersebut sangat mendukung kegiatan berkemah agar perlengkapannya bisa terpenuhi dengan baik. (DLA)