Konten dari Pengguna

Berwisata ke Kolam Renang Tirta Arum di Abiansemal

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
20 Desember 2023 14:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kolam Renang Tirta Arum. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash B Mat An Gelo
zoom-in-whitePerbesar
Kolam Renang Tirta Arum. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash B Mat An Gelo
ADVERTISEMENT
Abiansemal merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Badung, Provinsi Bali. Kecamatan ini mempunyai berbagai tempat menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah Kolam Renang Tirta Arum di Jalan Sutomo, Desa Adat Blahkiuh.
ADVERTISEMENT
Kolam yang sudah ada sejak tahun 1999 ini memiliki daya tarik tersendiri sehingga sering dikunjungi para wisatawan bahkan atlet renang. Namun sebelum pergi ke sana, berbagai informasi mengenai kolam ini perlu diketahui agar lebih mudah merencanakan kunjungan.

Kolam Renang Tirta Arum: Daya Tarik serta Fasilitas

Kolam Renang Tirta Arum. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Mariano Nocetti
Berdasarkan buku Bali dan Sekitarnya, Dayat Suryana (2012: 5), Bali merupakan nama salah satu provinsi di Indonesia. Selain itu, Bali juga menjadi nama pulau terbesar yang menjadi bagian provinsi tersebut.
Bali mempunyai berbagai tempat yang bisa menjadi referensi wisata. Contohnya adalah Kolam Renang Tirta Arum. Kolam renang ini memiliki daya tariknya tersendiri sehingga sering dikunjungi, berikut ulasannya.

1. Kolam Standar Pertandingan

Tempat wisata ini mempunyai kolam yang sudah sesuai standar pertandingan. Itulah mengapa, kolam ini tak hanya dikunjungi wisatawan saja namun juga para atlet. Bahkan, berbagai kejuaraan renang sering diadakan di sini.
ADVERTISEMENT

2. Ada Kolam Anak

Selain kolam berstandar pertandingan, tempat wisata ini juga mempunyai kolam khusus anak. Dengan demikian, para wisatawan tak perlu khawatir saat membawa si kecil ke sini.

3. Harga Terjangkau

Harga tiket tempat wisata ini cukup terjangkau, yaitu hanya Rp7.500 saja dan bisa langsung dibeli di loket. Oleh sebab itu, kolam renang ini dikenal sebagai wisata murah meriah.
Meskipun murah, kolam renang ini tetap didukung oleh berbagai fasilitas yang memadai. Di antaranya adalah toilet, tempat bilas, kantin, dan area parkir.

Kolam Renang Tirta Arum: Jam Buka dan Rute ke Sana

Kolam Renang Tirta Arum. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Serena Repice Lentini
Kolam renang ini buka setiap hari pada pukul 09.00-17.00 WITA. Namun, tempat tersebut akan ditutup untuk umum jika ada kejuaraan dengan pemberitahuan sekitar seminggu sebelumnya
ADVERTISEMENT
Tempat wisata ini cukup mudah dikunjungi karena dekat dengan Kantor Kecamatan Abiansemal. Berikut rute singkatnya dari kantor ini.
Kolam Renang Tirta Arum bisa semakin ramai dikunjungi saat akhir pekan atau musim liburan tiba. Jadi, para wisatawan perlu mengantisipasinya agar tak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. (LOV)