Konten dari Pengguna

La Brisa Bali, Tempat Nongkrong Pinggir Pantai yang Seru di Canggu

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
5 Desember 2023 14:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
La Brisa Bali, foto hanya ilustrasi: Unsplash/shawnanggg
zoom-in-whitePerbesar
La Brisa Bali, foto hanya ilustrasi: Unsplash/shawnanggg
ADVERTISEMENT
Ada banyak tempat nongkrong di Bali yang bisa dikunjungi. Salah satunya adalah La Brisa yang berlokasi di Canggu. Bagi yang tertarik ke sana, ketahui informasi lengkap mengenai La Brisa Bali terlebih dahulu sebelum nongkrong di tempat yang seru tersebut.
ADVERTISEMENT
La Brisa terletak di Jalan Pantai Batu Mejan, Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Lokasinya menghadap ke pantai dan memiliki akses langsung sehingga pemandangannya sangatlah cantik. Tidak heran, jika banyak yang datang untuk santai sambil menikmati pemandangan yang indah.

Daya Tarik dan Jam Buka La Brisa Bali

La Brisa Bali, foto hanya ilustrasi: Unsplash/Marvin Meyer
Sebagai tempat nongkrong yang hits, La Brisa Bali memiliki beragam daya tarik yang berhasil menarik pengunjung. Daya tarik berupa bangunan resto yang terbuat dari kayu ini terlihat kokoh dan unik. Ada banyak tempat yang bisa dijadikan spot nongkrong bersama teman-teman.
Selain tempat yang nyaman, tersedia juga kolam yang bisa digunakan untuk renang atau sekadar duduk santai. Banyak juga spot instagramable yang cocok untuk dijadikan tempat berfoto di sini.
ADVERTISEMENT
Daya tarik lainnya dari tempat ini adalah sajian berbagai hidangannya yang menggugah selera. Umumnya makanan dan minuman yang disajikan di sini merupakan makanan barat. Tersedia juga menu camilan yang bisa dipesan sebagai teman saat nongkrong.
Menariknya, La Brisa juga memiliki Sunday Market yang menjual berbagai barang menarik di akhir pekan. Tidak hanya menawarkan tempat nongkrong yang seru dan nyaman, tempat ini juga memiliki Sunday Market yang beroperasi mulai pukul 10.00 hingga 16.00 WITA.
Sementara untuk jam operasional dari tempat nongkrong ini buka setiap hari, mulai pukul 10.00 hingga 23.00 WITA sebagaimana dikutip dari akun Instagram resminya di @labrisabali. Dengan begitu, para pengunjung bisa bebas datang kapan saja sesuai keinginan.
Jika datang lebih dari 2 orang, disarankan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu agar bisa mendapatkan tempat yang nyaman untuk nongkrong. Karena tempat ini selalu ramai dan penuh oleh pengunjung.
ADVERTISEMENT

Cara ke La Brisa Bali dari Pantai Batu Bolong

La Brisa Bali, foto hanya ilustrasi: Unsplash/Andrew Bunnell
Untuk bisa ke La Brisa, pengunjung bisa menggunakan kendaraan pribadi atau menyewa kendaraan. Lokasinya dekat dari kawasan Pantai Batu Bolong yang merupakan salah satu pantai populer di Canggu, yaitu sekitar 1,6 KM.
Dari kawasan Pantai Batu Bolong, pengunjung bisa mengarahkan kendaraan menuju Jalan Pantai Batu Bolong dan nantinya belok kiri menuju Jalan Batu Mejan Canggu. Setelah 600 meter, maka pengunjung akan tiba di La Brisa.
Itu dia informasi seputar La Brisa Bali yang cocok dijadikan tempat nongkrong saat liburan di Bali. Dengan beragam daya tarik yang dimiliki oleh tempat ini, pengalaman nongkrong sekaligus liburan akan jadi lebih seru. (PRI)
ADVERTISEMENT